Pasca Ratu Elizabeth II Meninggal Dunia, Lirik Lagu Kebangsaan Hingga Bendera Akan Berubah
Sumpah Setia atau Janji Serupa
Sumpah setia dan janji serupa ini diucapkan pada saat acara pelantikan anggota parlemen, orang yang pindah menjadi warga negara Inggris, angkatan bersenjata, dan pramuka kepada perwakilan Kerajaan Inggris yang bunyinya seperti berikut:“Saya bersumpah demi Tuhan Yang Mahakuasa bahwa saya akan setia dan setia kepada Yang Mulia ….. (nama ratu/raja yang bertahta) , ahli waris dan penerusnya, menurut hukum," .
Bendera dengan Warna dan Logo Ratu atau Raja Inggris
Setiap ratu atau raja yang bertahta akan memiliki bendera yang memiliki warna dan logo atau simbol yang telah disesuaikan.Seperti pada saat Ratu Elizabeth II bendera yang berkibar di kantor polisi, angkatan laut, pemadam kebakaran, dan di lokasi lainnya akan memiliki simbol bersulam emas dengan empat identitas wilayah Skotlandia, Irlandia, Inggris.
Uang Kertas dan Uang Koin
Meninggalnya Ratu Elizabeth II ini akan membuat logo pada semua uang kertas dan uang koin yang beredar di Inggris dan berbagai negara di wilayah persemakmuran harus diubah. Dimana untuk melakukan perubahan secara menyeluruh dengan gambar raja baru yang disetujui Istana Buckingham ini diperkirakan akan membutuhkan waktu hingga dua tahun.
Kotak Pos (Royal Mail)
Kotak pos Royal Mail akan mengandung sandi kerajaan dengan nama raja atau ratu yang bertahta, seperti pada saat Ratu Elizabeth II simbol yang digunakan adalah (ER).Sehingga setiap kotak pos harus mengalami perubahan meskipun tidak akan dihapus secara sepenuhnya karena membutuhkan biaya dan waktu yang tidak sedikit.