Berita, Jateng

Pelaku Pencurian Kamera di Semarang Terekam CCTV, Berawal dari Modus COD hingga Berhasil Dibawa Kabur

profile picture Feni Amelia
Feni Amelia
Pelaku Pencurian Kamera di Semarang Terekam CCTV, Berawal dari Modus COD hingga Berhasil Dibawa Kabur
Aksi pencurian kamera di Semarang terekam kamera CCTV. (Foto: tangkap layar Instagram/@infokejadiansemarang.new)
HARIANE - Aksi pencurian kamera di Semarang pada Kamis, 9 Februari 2023 lalu terekam CCTV yang terpasang di sekitar lokasi kejadian.
Pelaku pencuri kamera di Semarang tersebut merupakan seorang laki-laki yang diduga bermula dari adanya transaksi COD.
Berdasarkan rekaman CCTV yang diunggah oleh akun Instagram @infokejadiansemarang.new pada Jumat, 10 Februari 2023, pelaku pencuri kamera di Semarang beraksi sekitar pukul 22.30 WIB.
Kejadian pencurian terjadi di salah satu coffee shop yang ada di Kalicari, Kecamatan Pedurungan, Semarang.
"Info penggelapan barang COD, lur. Terjadi penggelapan barang berupa kamera di sebuah cafe di Kalisari Semarang," unggah akun @infokejadiansemarang.new.
BACA JUGA : Pencurian di Kasihan Bantul, Kerugian Capai Puluhan Juta

Kronologi Pencurian Kamera di Semarang

Insiden pencurian bermula saat pelaku hendak membeli kamera merk Sony a6400 dan lensa G18-105 mm hingga akhirnya COD dengan korban di coffee shop tersebut.
Saat bertemu di lantai dua di coffee shop, pelaku modus ingin mencoba kamera tersebut di lantai bawah.
Pelaku memaksa korban dengan menggunakan berbagai alasan, bahkan barang milik pelaku ditinggal agar korban percaya terhadapnya.
Pencurian kamera di Semarang
Pelaku tampak menuju lantai bawah dengan kamera di genggaman tangan. (Foto: Instagram/@infokejadiansemarang.new)
Namun, saat korban menghampiri pelaku di lantai bawah, pelaku justru berhasil kabur dengan membawa kamera milik korban.
Menurut informasi dari akun @infokejadiansemarang.new, pelaku tidak membawa motor dalam melakukan aksinya tersebut.
"Menurut info sekitar, pelaku tidak menggunakan sepeda motor," tulis akun @infokejadiansemarang.new.
BACA JUGA : Puluhan Kasus Pencurian di Bantul Jogja Dilaporkan, Ini Daerah Paling Rawan

Ciri-ciri Pelaku

Berdasarkan informasi lainnya yang disampaikan akun Instagram @infokejadian_semarang, ciri-ciri pelaku yang terekam CCTV di antaranya menggunakan topi putih dan menggunakan kacamata.
Tidak hanya itu, pelaku juga memiliki bekas luka di bagian pergelangan tangan.
Pencurian kamera di Semarang
Bukti tas pelaku yang ditinggal. (Foto: Instagram/@infokejadian_semarang)
Meskipun, wajah pelaku yang menggunakan masker tidak terlihat jelas dalam rekaman CCTV, tetapi barang yang ditinggal pelaku masih dipegang oleh korban.
Adapun barang yang ditinggal pelaku berupa masker, rokok, dan tas sebagai bukti atas aksi pencurian kamera milik korban.
BACA JUGA : Kasus Pencurian di Bantul: Residivis Asal Imogiri Nekat Curi Jam Tangan Mewah Saudaranya untuk Berkaraoke
Hingga kini, masih belum ada keterangan resmi dari kepolisian terkait pelaku pencurian kamera di Semarang tersebut. ****
Baca artikel serupa di Harianesemarang.com.
1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Catatan David di SMA Diungkap Ayahnya, Berisi Pesan Mengharukan

Catatan David di SMA Diungkap Ayahnya, Berisi Pesan Mengharukan

Sabtu, 01 April 2023 04:02 WIB
Spoiler Call It Love Episode 13, Masalah yang Dihadapi Shim Woo Joo Makin ...

Spoiler Call It Love Episode 13, Masalah yang Dihadapi Shim Woo Joo Makin ...

Jumat, 31 Maret 2023 21:52 WIB
Seleksi Sekolah Kedinasan Intelijen Negara 2023: Syarat, Cara Daftar, dan Jadwalnya

Seleksi Sekolah Kedinasan Intelijen Negara 2023: Syarat, Cara Daftar, dan Jadwalnya

Jumat, 31 Maret 2023 19:55 WIB
Rencana Realisasi Pembangunan TPST Modalan, DLH Bantul Akan Sewa Lahan

Rencana Realisasi Pembangunan TPST Modalan, DLH Bantul Akan Sewa Lahan

Jumat, 31 Maret 2023 18:29 WIB
Dugaan Maladministrasi Penyidik Kepolisian Polsek Pajangan, Kuasa Hukum SMP N 2: Ini Fatal

Dugaan Maladministrasi Penyidik Kepolisian Polsek Pajangan, Kuasa Hukum SMP N 2: Ini Fatal

Jumat, 31 Maret 2023 17:42 WIB
Mudik Gratis 2023 Polda Metro Jaya: Syarat, Cara Daftar, Jadwal, dan Rute Tujuan

Mudik Gratis 2023 Polda Metro Jaya: Syarat, Cara Daftar, Jadwal, dan Rute Tujuan

Jumat, 31 Maret 2023 17:15 WIB
Ramalan Shio Sabtu 1 April 2023 Lengkap, Hidup Monyet Menjadi Lebih Berwarna, Babi ...

Ramalan Shio Sabtu 1 April 2023 Lengkap, Hidup Monyet Menjadi Lebih Berwarna, Babi ...

Jumat, 31 Maret 2023 16:01 WIB
Kemenpora Palestina Kritik FIFA atas Standar Ganda, Sebut Indonesia Berhak Jadi Tuan Rumah ...

Kemenpora Palestina Kritik FIFA atas Standar Ganda, Sebut Indonesia Berhak Jadi Tuan Rumah ...

Jumat, 31 Maret 2023 15:46 WIB
Penyebab Terjadinya Siklon Tropis di Sekitar Indonesia, Aktivitas Manusia jadi Kontribusi Utama

Penyebab Terjadinya Siklon Tropis di Sekitar Indonesia, Aktivitas Manusia jadi Kontribusi Utama

Jumat, 31 Maret 2023 15:45 WIB
Promo Makanan Surabaya April 2023 Spesial Ramadhan, Ada JCO hingga Marugame Udon

Promo Makanan Surabaya April 2023 Spesial Ramadhan, Ada JCO hingga Marugame Udon

Jumat, 31 Maret 2023 15:27 WIB