Berita , D.I Yogyakarta

Pemkab Bantul Imbau Tidak Buang Limbah Jeroan Hewan Kurban di Kali, Ini Alasannya

profile picture Tim Red 1
Tim Red 1
Limbah Jeroan Hewan Kurban
Kondisi Sungai yang mulai tercemar. (Foto: hariane/Andi May)

HARIANE - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bantul mengimbau masyarakat untuk tidak membuang limbah jeroan di kali usai menyembelih hewan kurban.

Hal itu tertuang di Surat Edaran (SE) Bupati Bantul Nomor B/100.3.4.2/002/DLH tanggal 21 Juni 2023 tentang pelaksanaan Hari Raya Idul Adha Tanpa Sampah.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bantul, Ari Budi Nugroho mengatakan, surat edaran tersebut berisi tentang pengelolan limbah hasil penyembelihan hewan kurban.

"Pak Bupati sudah keluarkan edaran, pengelolaan limbah hasil penyembelihan hewan kurban," ujar Ari kepada Hariane, Selasa 27 Juni 2023.

Ia mengatakan, agar masyarakat tidak membuang sampah ke kali karena dapat mencemari sungai ataupun kali yang ada di lingkungan masyarakat.

"Jadi, masyarakat diimbau untuk membuat lubang di tanah, untuk mengubur limbah hasil penyembelihan," ucapnya.

Menurutnya, cara tersebut juga selain ramah lingkungan sekaligus dapat menjadi pupuk organik.

"Pupuk organik itu juga bermanfaat bagi masyarakat," kata Ari.

Meskipun demikian, ia menuturkan tak ada sanksi terhadap masyarakat yang membuang limbah ke kali, namun hal tersebut dapat merusak lingkungan.

"SE itu bentuknya imbauan kepada masyarakat dengan tujuan mengedukasi masyarakat tentang penanganan limbah hasil penyembelihan, kalau untuk sanksi tidak ada," tuturnya.

Terakhir, ia berharap agar masyarakat dapat melaksanakan imbauan tersebut dan tidak merusak lingkungan usai menyembelih hewan kurban.****

 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Sabtu, 18 Januari 2025 17:45 WIB
Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Sabtu, 18 Januari 2025 16:16 WIB
Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Sabtu, 18 Januari 2025 15:20 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 18 Januari 2025 10:36 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Sabtu, 18 Januari 2025 10:35 WIB
DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

Sabtu, 18 Januari 2025 08:22 WIB
Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Jumat, 17 Januari 2025 21:54 WIB
Hasil Kualifikasi Piala Asia Futsal Wanita 2025: Indonesia Cukur India 6-0

Hasil Kualifikasi Piala Asia Futsal Wanita 2025: Indonesia Cukur India 6-0

Jumat, 17 Januari 2025 18:42 WIB
Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Ajukan Permohonan, Polisi Tangguhkan Penahanan

Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Ajukan Permohonan, Polisi Tangguhkan Penahanan

Jumat, 17 Januari 2025 16:55 WIB
Guru Besar UGM Setujui Usulan Program MBG Pakai Dana Zakat, Asalkan Akuntanbilitasnya Tetap ...

Guru Besar UGM Setujui Usulan Program MBG Pakai Dana Zakat, Asalkan Akuntanbilitasnya Tetap ...

Jumat, 17 Januari 2025 15:54 WIB