D.I Yogyakarta

Pemkab Kulon Progo Naikkan Perekonomian melalui Manunggal Fair 2024

profile picture Susanto
Susanto
Kulon Progo, Pemkab Kulon Progo, Manunggal Fair
PJ Bupati Kulon Progo memukul bedug sebagai tanda dimulainya Manunggal Fair (Foto:Susanto)

HARIANE - Pemukulan bedug dan pembunyian angklung menjadi penanda dibukanya Pameran Kulon Progo Expo “Manunggal Fair (MF)” tahun 2024, di Taman Budaya Kulon Progo, Jumat sore (27/9/2024). Manunggal Fair direncanakan akan berlangsung mulai 27 September hingga 5 Oktober 2024.

Manunggal Fair merupakan event tahunan sebagai salah satu kegiatan untuk memperingati Hari Jadi Kabupaten Kulon Progo, dengan leading sector adalah Dinas Kominfo Kabupaten Kulon Progo dan Perumda Aneka Usaha.

Dalam pembukaan Manunggal Fair, juga diluncurkan belabeliku.kulonprogokab.go.id, Permata Molek-KU, dan penandatanganan bukti pembangunan YIA.

Direktur Perumda Aneka Usaha, Muhammad Nasta'in, mengatakan bahwa tema yang diusung dalam Manunggal Fair 2024 adalah "Tembayatan Bebarengan Mbangun Kulon Progo Gugur Gunung Tandanggawe."

"Tagline yang kami usung yakni 'Gayeng, Gawe Ayem, lan Regeng,’" ujar Muhammad Nasta’in, di Taman Budaya Kulon Progo, Jumat (27/9/2024).

Melalui Manunggal Fair, Nasta'in berharap promosi dan informasi pembangunan di Kabupaten Kulon Progo bisa tersampaikan ke seluruh masyarakat secara lebih luas dan terintegrasi.

Nasta'in menjelaskan, dalam Manunggal Fair tahun 2024, disediakan 180 stand yang terdiri dari Organisasi Perangkat Daerah, Kapanewon, swasta, dan pedagang UMKM.

Sementara itu, Pj Bupati Kulon Progo mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk saling mendukung dan bekerja sama dalam rangka memajukan Kulon Progo.

"Manunggal Fair dapat dipergunakan sebagai edukasi, promosi, interaksi, informasi, dan transaksi, sekaligus sarana hiburan bagi masyarakat. Mari kita maksimalkan dengan sebaik-baiknya dengan menampilkan produk-produk unggulan lokal," jelas Siwi.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB