D.I Yogyakarta

Pemkab Kulon Progo Naikkan Perekonomian melalui Manunggal Fair 2024

profile picture Susanto
Susanto
Kulon Progo, Pemkab Kulon Progo, Manunggal Fair
PJ Bupati Kulon Progo memukul bedug sebagai tanda dimulainya Manunggal Fair (Foto:Susanto)

HARIANE - Pemukulan bedug dan pembunyian angklung menjadi penanda dibukanya Pameran Kulon Progo Expo “Manunggal Fair (MF)” tahun 2024, di Taman Budaya Kulon Progo, Jumat sore (27/9/2024). Manunggal Fair direncanakan akan berlangsung mulai 27 September hingga 5 Oktober 2024.

Manunggal Fair merupakan event tahunan sebagai salah satu kegiatan untuk memperingati Hari Jadi Kabupaten Kulon Progo, dengan leading sector adalah Dinas Kominfo Kabupaten Kulon Progo dan Perumda Aneka Usaha.

Dalam pembukaan Manunggal Fair, juga diluncurkan belabeliku.kulonprogokab.go.id, Permata Molek-KU, dan penandatanganan bukti pembangunan YIA.

Direktur Perumda Aneka Usaha, Muhammad Nasta'in, mengatakan bahwa tema yang diusung dalam Manunggal Fair 2024 adalah "Tembayatan Bebarengan Mbangun Kulon Progo Gugur Gunung Tandanggawe."

"Tagline yang kami usung yakni 'Gayeng, Gawe Ayem, lan Regeng,’" ujar Muhammad Nasta’in, di Taman Budaya Kulon Progo, Jumat (27/9/2024).

Melalui Manunggal Fair, Nasta'in berharap promosi dan informasi pembangunan di Kabupaten Kulon Progo bisa tersampaikan ke seluruh masyarakat secara lebih luas dan terintegrasi.

Nasta'in menjelaskan, dalam Manunggal Fair tahun 2024, disediakan 180 stand yang terdiri dari Organisasi Perangkat Daerah, Kapanewon, swasta, dan pedagang UMKM.

Sementara itu, Pj Bupati Kulon Progo mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk saling mendukung dan bekerja sama dalam rangka memajukan Kulon Progo.

"Manunggal Fair dapat dipergunakan sebagai edukasi, promosi, interaksi, informasi, dan transaksi, sekaligus sarana hiburan bagi masyarakat. Mari kita maksimalkan dengan sebaik-baiknya dengan menampilkan produk-produk unggulan lokal," jelas Siwi.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Pemkab Kulon Progo Naikkan Perekonomian melalui Manunggal Fair 2024

Pemkab Kulon Progo Naikkan Perekonomian melalui Manunggal Fair 2024

Sabtu, 28 September 2024 02:11 WIB
Polda DIY Gelar Jum'at Curhat di Institusi Pendidikan

Polda DIY Gelar Jum'at Curhat di Institusi Pendidikan

Sabtu, 28 September 2024 02:08 WIB
Atlet Nasional Caroline Bangun Ikut Bersaing di Open Tournament Modern Pentathlon Piala KASAU ...

Atlet Nasional Caroline Bangun Ikut Bersaing di Open Tournament Modern Pentathlon Piala KASAU ...

Sabtu, 28 September 2024 02:04 WIB
Masuk Masa Kampanye Pilkada 2024, Satpol PP Gunungkidul Mulai Tertibkan APK Yang Melanggar ...

Masuk Masa Kampanye Pilkada 2024, Satpol PP Gunungkidul Mulai Tertibkan APK Yang Melanggar ...

Jumat, 27 September 2024 15:41 WIB
Pertahankan Manajemen Mutu, Disdukcapil Bantul Kembali Raih ISO Internasional

Pertahankan Manajemen Mutu, Disdukcapil Bantul Kembali Raih ISO Internasional

Jumat, 27 September 2024 15:26 WIB
Soal 7 Jasad Remaja di Kali Bekasi, Ini Kata Kompolnas

Soal 7 Jasad Remaja di Kali Bekasi, Ini Kata Kompolnas

Jumat, 27 September 2024 14:18 WIB
Dubes Kanada Ajak Pemkot Yogyakarta Kerjasama di Bidang Pendidikan dan Ekonomi Kreatif

Dubes Kanada Ajak Pemkot Yogyakarta Kerjasama di Bidang Pendidikan dan Ekonomi Kreatif

Jumat, 27 September 2024 13:09 WIB
Bruno Fernandes Tak Lagi Jadi Playmaker Utama di Manchester United

Bruno Fernandes Tak Lagi Jadi Playmaker Utama di Manchester United

Jumat, 27 September 2024 12:26 WIB
GIK UGM Menjadi Tuan Rumah International Creative Industry Conference and Festival 2024

GIK UGM Menjadi Tuan Rumah International Creative Industry Conference and Festival 2024

Jumat, 27 September 2024 11:01 WIB
Tim Dokter Gabungan Kenali Lima Jasad Remaja di Kali Bekasi

Tim Dokter Gabungan Kenali Lima Jasad Remaja di Kali Bekasi

Jumat, 27 September 2024 10:00 WIB