Berita , D.I Yogyakarta

Penemuan Mayat di Sleman Tanpa Identitas, Begini Keterangan Polisi

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Penemuan mayat di sleman
Evakuasi mayat yang ditemukan di bawah jembatan Jalan Magelang. (Tangkapan Layar: Instagram/Merapi Uncover)

HARIANE - Penemuan mayat di Sleman pada Rabu, 6 September 2023 menggegerkan warga sekitar.

Informasi adanya penemuan mayat itu bahkan juga berseliweran media sosial. Hingga berita ini ditulis, jenazah masih berada di RS Bhayangkara.

Keterangan Polisi Penemuan Mayat di Sleman

Kasi Humas Polresta Sleman AKP Edy Widaryanta menyampaikan bahwa sekitar pukul 11.30 WIB di bawah jembatan Jalan Magelang, Sorowangsan, Kalurahan Margerejo, Kapanewon Tempel telah ditemukan seorang laki-laki dalam kondisi meninggal dunia.

Laki-laki tuna wisma itu berusia 50 tahun dan ditemukan tanpa identitas.

Ia membeberkan, menurut penuturan warga sekitar korban kerap kali tinggal dan tidur di kolong jembatan tersebut.

Dari keterangan medis dari Puskesmas, warga sekitar melaporkan bahwa korban terbaring di bawah jembatan dalam kondisi sakit.

Saat hendak diobati oleh tenaga medis, setibanya di lokasi korban terlihat sudah tidak bernyawa.

Pada saat itu pula medis langsung menghubungi pihak kepolisian dan dilakukan pemeriksaan bersama.

“Saksi 3 (medis) datang akan mengobati korban setibanya di lokasi melihat kondisi korban sudah tidak bernafas,” terang Edy, Rabu, 6 September 2023.

Dari hasil pemeriksaan, lanjutnya, pada tubuh korban tidak diketemukan adanya tanda penganiayaan atau tanda luka-luka.

Pada saat itu kondisi korban dikerubungi semut pada mulut korban serta kondisi tubuhnya masih lemas baik tangan, kaki, maupun tengkuk.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tanah Ambles, Truk Muatan Buku Tercebur ke Sungai di Jatijajar Depok

Tanah Ambles, Truk Muatan Buku Tercebur ke Sungai di Jatijajar Depok

Selasa, 22 Juli 2025
Terekam CCTV, Maling Nekat Bawa Kabur Motor Relawan PMI Bantul

Terekam CCTV, Maling Nekat Bawa Kabur Motor Relawan PMI Bantul

Selasa, 22 Juli 2025
Diduga Mengantuk, Pemotor Tewas Usai Tabrak Tiang Listrik di Tanjung Barat Dini Hari ...

Diduga Mengantuk, Pemotor Tewas Usai Tabrak Tiang Listrik di Tanjung Barat Dini Hari ...

Selasa, 22 Juli 2025
Penutupan Jalan Honggowongso Solo 22—23 Juli 2025, Ada Peringatan Haul Kyai Ahmad Siroj ...

Penutupan Jalan Honggowongso Solo 22—23 Juli 2025, Ada Peringatan Haul Kyai Ahmad Siroj ...

Selasa, 22 Juli 2025
Investasi Tembus Rp 421 Miliar, Pemkab Gunungkidul Upayakan Pemerataan di Zona Utara

Investasi Tembus Rp 421 Miliar, Pemkab Gunungkidul Upayakan Pemerataan di Zona Utara

Selasa, 22 Juli 2025
Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 Juli 2025 Meroket! Naik Rp 19 ...

Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 Juli 2025 Meroket! Naik Rp 19 ...

Selasa, 22 Juli 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Selasa 22 Juli 2025 Naik Drastis, Cek Daftarnya ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Selasa 22 Juli 2025 Naik Drastis, Cek Daftarnya ...

Selasa, 22 Juli 2025
Jadwal KRL Solo Jogja 22-28 Juli 2025, Kereta Melewati Wilayah Klaten

Jadwal KRL Solo Jogja 22-28 Juli 2025, Kereta Melewati Wilayah Klaten

Selasa, 22 Juli 2025
BEM SI Bakal Gelar Aksi Serentak 25-27 dan 28 Juli 2025, Kritisi Kebijakan ...

BEM SI Bakal Gelar Aksi Serentak 25-27 dan 28 Juli 2025, Kritisi Kebijakan ...

Senin, 21 Juli 2025
Polres Kulon Progo Selidiki Kasus Pencurian Toko Berjejaring

Polres Kulon Progo Selidiki Kasus Pencurian Toko Berjejaring

Senin, 21 Juli 2025