Berita , Nasional

Pertemuan Petinggi Partai Demokrat dan Gerinda, AHY: Hanya Silaturahim

profile picture Nahikabillah Rabba
Nahikabillah Rabba
Pertemuan Petinggi Partai Demokrat dan Gerinda, AHY: Hanya Silaturahim
AHY saat memberikan keterangannya tentang pertemuan Partai Demokrat dan Gerinda kepada Hariane (Foto Hariane /Nahikabillah Rabba)

HARIANE - Pertemuan antara petinggi Partai Demokrat dan Gerinda pada Kamis, 20 Juli 2023 memunculkan banyak pertanyaan tentang koalisi pada Pemilu 2024.

Menanggapi hal tersebut, Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengatakan, pertemuan tersebut hanya untuk menjalin komunikasi dan silaturahim antar partai.

"Setiap pertemuan antar politik itu bagus. Semangatnya adalah selalu menjalin komunikasi, silaturahim," ujar AHY kepada wartawan, Di Fisipol UGM setelah menjadi pembicara dalam Fisipol Leadership Forum, Kamis, 20 Juli 2023.

Menurut AHY, pertemuan tersebut dinilai sangat bagus. Hal ini dikarenakan antar partai politik bisa mencari solusi dari berbagai isu permasalahan yang ada di Indonesia.

Selain itu Demokrat juga selalu membuka jalinan komunikasi dari berbagai arah termasuk antar partai politik.

"Saya selalu membuka diri, termasuk kader-kader demokrat untuk melakukan komunikasi dan silaturahim dari segala arah," ujar AHY.

Partai Gerindra dikabarkan melakukan pertemuan dengan Partai Demokrat pada Kamis, 20 Juli 2023 pukul 14.00 WIB.

Pertemuan Demokrat dengan Gerindra tersebut berlangsung di Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Demokrat, Menteng, Jakarta Pusat.

Adapun dalam pertemuan itu, Delegasi Partai Gerindra  dipimpin oleh Sekjen Ahmad Muzani. Sedangkan penyambutan oleh Partai Demokrat dipimpin oleh Sekjen Teuku Riefky.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Harga Emas Antam Hari ini Senin 12 Mei 2025 Berapa? Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Senin 12 Mei 2025 Berapa? Cek Rinciannya Disini

Senin, 12 Mei 2025
Daftar Kloter Jemaah Haji Berangkat 13 Mei 2025, Cek Jam Penerbangannya Disini Yuk!

Daftar Kloter Jemaah Haji Berangkat 13 Mei 2025, Cek Jam Penerbangannya Disini Yuk!

Senin, 12 Mei 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 12 Mei 2025, Naik atau Turun?

Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 12 Mei 2025, Naik atau Turun?

Senin, 12 Mei 2025
Ditinggal Lihat Google Maps, Sebuah Mobil di Gunungkidul Masuk Parit

Ditinggal Lihat Google Maps, Sebuah Mobil di Gunungkidul Masuk Parit

Minggu, 11 Mei 2025
Tragis! Duel Maut Tewaskan Pelajar di Pleret Bantul

Tragis! Duel Maut Tewaskan Pelajar di Pleret Bantul

Minggu, 11 Mei 2025
Jelang Idul Adha, Ini Tips Memilih Hewan Kurban

Jelang Idul Adha, Ini Tips Memilih Hewan Kurban

Minggu, 11 Mei 2025
Pantai Gunungkidul Masih Jadi Primadona untuk Mengisi Liburan

Pantai Gunungkidul Masih Jadi Primadona untuk Mengisi Liburan

Minggu, 11 Mei 2025
Jalur Pantai Gunungkidul Macet Hingga 4 Kilometer, Penumpang Pilih Jalan Kaki

Jalur Pantai Gunungkidul Macet Hingga 4 Kilometer, Penumpang Pilih Jalan Kaki

Minggu, 11 Mei 2025
Zona Selatan Gunungkidul Mulai Panen Kacang Tanah, Petani Meraup Untung Hingga Puluhan Juta

Zona Selatan Gunungkidul Mulai Panen Kacang Tanah, Petani Meraup Untung Hingga Puluhan Juta

Minggu, 11 Mei 2025
Jemaah Haji Gelombang 1 Tiba di Makkah, Kemenag Sediakan Bus Shalawat

Jemaah Haji Gelombang 1 Tiba di Makkah, Kemenag Sediakan Bus Shalawat

Minggu, 11 Mei 2025