Berita

Potensi Kerawanan di Pilkada Gunungkidul Mulai Dipetakan, Begini Hasilnya

profile picture RAMADHANI
RAMADHANI
Potensi Kerawanan di Pilkada Gunungkidul Mulai Dipetakan
Kapolres Gunungkidul AKBP Ary Murtini didampingi oleh sejumlah pejabat Polres Gunungkidul memberikan keterangan. (Foto : Hariane/Ramadhani).

HARIANE - Menjelang pelaksanaan Piljada pada 27 November 2024 mendatang jajaran Polres Gunungkidul, Badan Pengawas Pemilu dan lintas sektoral lainnya mulai melakukan pemetaan potensi kerawanan.

Hal ini dimaksudkan untuk mencegah atau mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan yang sekiranya berkaitan dengan tindak pidana, pelanggaran pemilihan, mengganggu keamanan dan ketertiban serta lainnya.

Kapolres Gunungkidul, AKBP Ary Murtini mengatakan, pihaknya sudah mulai melakukan meningkatkan kewaspadaan menjelang pelaksanaan Pilkada Gunungkidul 2024 mengingat saat ini suhu politik sudah mulai terasa.

Pemetaan daerah kerawanan sendiri juga trlah dilakukan, adapun seluruh TPS atau wilayah di Gunungkidul masuk dalam kategori kurang rawan.

"Dari kategori kurang rawan, rawan, sangat rawan itu Gunungkidul masuk pada kategori kurang rawan. Meski demikian kami dari Polres Gunungkidul, TNI dan pemerintah tetap meningkatkan kewaspadaan," ucap Kapolres Gunungkidul, AKBP Ary Murtini saat dikonfirmasi, Jumat, 26 Juli 2024.

Lebih lanjut ia mengatakan, petugas nantinya akan dibekali sarana prasarana untuk pengamanan hingga pembekalan tindakan pengendalian masyarakat apabila terjadi kericuhan atau hal-hal yang tidak diinginkan.

"Pengecekan sarana prasarana sudah kami lakukan, termasuk latihan-latihan dalmas dan lainnya," tambah dia.

Ada ratusan personil nantinya yang disiagakan oleh Polres Gunungkidul, ditambah dengan tim dari TNI. Pola pengamanan di Pilkada 2024 ini pun masih dalam pembahasan bersama.

"Mohon dukungan dan kerjasamanya agar pada pelaksanaan Pilkada 2024 mendatang berjalan aman, tentram dan kondusif," jelas Ary Murtini.

Sementara itu, Ketua Bawaslu Gunungkidul, Andang Nugroho mengatakan, mulai memetakan terhadap potensi kerawanan pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bantul 2024.

Dalam pengawasan dan pemeraan kerawanan, pihaknya menyoroti beberapa hal agar nantinya tidak menimbulkan pelanggaran atau kericuhan.

Menurutnya, hasil pemetaan kerawanan yang dapat terjadi diantaranya ketidaknetralan ASN, TNI dan Polri.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tabrakan Mobil Vs Motor di Jalan Dr Wahidin Semarang, Sopir Kabur Tinggalkan Kendaraan

Tabrakan Mobil Vs Motor di Jalan Dr Wahidin Semarang, Sopir Kabur Tinggalkan Kendaraan

Rabu, 14 Mei 2025
Kronologi Peristiwa Pelemparan Batu di Kasihan Bantul, 3 Korban Lapor ke Polisi

Kronologi Peristiwa Pelemparan Batu di Kasihan Bantul, 3 Korban Lapor ke Polisi

Rabu, 14 Mei 2025
Niat Matikan Saklar Pompa Air, Pria di Kasihan Bantul Malah Jatuh ke Sumur

Niat Matikan Saklar Pompa Air, Pria di Kasihan Bantul Malah Jatuh ke Sumur

Rabu, 14 Mei 2025
Bimtek Kepenulisan Berbasis Konten Budaya Lokal Digelar di Gunungkidul, Bupati Endah: Upaya Membangun ...

Bimtek Kepenulisan Berbasis Konten Budaya Lokal Digelar di Gunungkidul, Bupati Endah: Upaya Membangun ...

Rabu, 14 Mei 2025
Jemaah Haji Berangkat 15 Mei 2025 Ada 14 Kloter, Cek Jadwal Penerbangannya Disini

Jemaah Haji Berangkat 15 Mei 2025 Ada 14 Kloter, Cek Jadwal Penerbangannya Disini

Rabu, 14 Mei 2025
Tekan Kasus Stunting, Gunungkidul Luncurkan Program Genting, Apa Itu?

Tekan Kasus Stunting, Gunungkidul Luncurkan Program Genting, Apa Itu?

Rabu, 14 Mei 2025
Gunungkidul Dipadati Puluhan Ribu Wisatawan Selama Libur Waisak, Okupansi Hotel Tinggi

Gunungkidul Dipadati Puluhan Ribu Wisatawan Selama Libur Waisak, Okupansi Hotel Tinggi

Rabu, 14 Mei 2025
Kecelakaan di Jalan Gresik PPI Surabaya Hari ini Tewaskan Pemotor

Kecelakaan di Jalan Gresik PPI Surabaya Hari ini Tewaskan Pemotor

Rabu, 14 Mei 2025
Harga Emas Antam Hari ini Rabu 14 Mei 2025 Merangkak Naik, Cek Disini

Harga Emas Antam Hari ini Rabu 14 Mei 2025 Merangkak Naik, Cek Disini

Rabu, 14 Mei 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Rabu 14 Mei 2025 Turun Lagi

Harga Emas Perhiasan Hari ini Rabu 14 Mei 2025 Turun Lagi

Rabu, 14 Mei 2025