Rekonstruksi Tragedi Kanjuruhan Telah Digelar, Total Ada 30 Adegan
HARIANE – Polda Jatim bersama tim penyidik gabungan melakukan rekonstruksi tragedi Kanjuruhan yang terjadi pada 1 Oktober 2022 yang lalu.
Tidak digelar di TKP, rekonstruksi tragedi Kanjuruhan ini justru dilakukan di stadion sepak bola Mapolda Jawa Timur.
Rekonstruksi tragedi Kanjuruhan dilakukan pada Rabu, 19 Oktober 2022 dan dipimpin oleh Direskrimum Polda Jawa Timur.
Selain itu rekonstruksi ini juga disaksikan oleh Kadiv Humas Polda Jatim Irjen Pol Dedi Prasetyo, Deputi V Bidkor Kamtibmas Kemenpolhukam Irjen Pol Armed Wijaya serta perwakilan dari Kejaksaan Tinggi Jatim.
BACA JUGA : Tragedi Kanjuruhan : Iwan Bule Mangkir dari Panggilan Penyidik, Ternyata Lakukan Hal Ini