Berita , Olahraga

Resmi, Tuan Rumah FIFA U20 World Cup 2023 Bukan Lagi Indonesia

profile picture Tim Red 1
Tim Red 1
Tuan Rumah FIFA U20 World Cup 2023
FIFA coret Indonesia sebagai tuan rumah FIFA U20 World Cup 2023. (Ilustrasi: Pexels/RF Studio)

A new meeting between the FIFA President and the PSSI President for further discussions will be scheduled shortly.

Dengan begitu, dipastikan Indonesia tak lagi jadi tuan rumah FIFA U20 World Cup 2023, meskipun dalam pernyataan tersebut dikatakan bahwa FIFA tidak kemudian memutuskan hubungan kerjasama dengan PSSI dan Indonesia.

FIFA bahkan menggaris bawahi bahwa akan terus mendukung dan membmeri bantuan kepada PSSI dan Indonesia dengan dukungan Presiden Joko Widodo.

Diketahui FIFA tengah membantu dan memfasilitasi Indonesia pasca tragedi Stadion Kanjuruhan pada Okteober 2022 lalu.

FIFA pun berencana akan melanjutkan pertemuannya dengan Erick Tohir dalam Waktu dekat.

Diberitakan sebelumnya, kepesertaan Timnas Israel di Piala Dunia U20 2023 banyak menimbulkan pro kontra dan santer disuarakan di media sosial Twitter.

Isu tersebut kembali ramai diperbincangkan usai FIFA membatalkan drawing Piala Dunia U20 2023, yang seharusnya digelar pada Jumat, 31 Maret 2023 di Bali.

Polemik muncul ketika Timnas Israel secara tak terduga berhasil lolos babak kualifikasi yang menyebabkan kepesertaan negara tersebut mendapat penolakan dari sejumlah golongan di Indonesia.

Bahkan, penolakan tersebut disampaikan secara tegas oleh kepala daerah yang juga jadi venue Piala Dunia U20 2023, seperti Bali dan Jawa Tengah.

"Penolakan-penolakan itu selain disuarakan oleh kelompok-kelompok masyarakat, juga disuarakan langsung oleh kepala daerahnya, seperti Gubernur Bali dan Gubernur Jateng, atau melalui pimpinan wakil rakyat daerah (DPRD) seperti di Jabar, Sumsel, DKI Jakarta dan Jatim," ujar Hidayat Nur Wahid, seperti yang dikutip dari laman resmi MPR RI.

Wakil ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR RI) tersebut menambahkan, bahwa alasan penolakan Timnas Israel bertanding ke Indonesia sudah sangat jelas tercantum dalam konstitusi yang tak bisa diubah.****

Ads Banner

BERITA TERKINI

Peringati Hardiknas, Disdikpora Bantul Gelar Bantul School Expo 2024 di Lapangan Parkir Timur ...

Peringati Hardiknas, Disdikpora Bantul Gelar Bantul School Expo 2024 di Lapangan Parkir Timur ...

Jumat, 03 Mei 2024 16:48 WIB
Wujud Syukur Panen Melimpah, Warga Giring Gelar Upacara Babad Dalan

Wujud Syukur Panen Melimpah, Warga Giring Gelar Upacara Babad Dalan

Jumat, 03 Mei 2024 16:38 WIB
Kemenangan RBL vs Aura MPL ID S13 Naikkan Posisi Tim Banteng Geser RRQ ...

Kemenangan RBL vs Aura MPL ID S13 Naikkan Posisi Tim Banteng Geser RRQ ...

Jumat, 03 Mei 2024 16:28 WIB
Hasil Pertandingan RBL vs Aura MPL ID S13, Vincett Bawa Tim Banteng Curi ...

Hasil Pertandingan RBL vs Aura MPL ID S13, Vincett Bawa Tim Banteng Curi ...

Jumat, 03 Mei 2024 16:22 WIB
Unit Baru Damkar Karangmojo Beroperasi, Pemerintah Tambah Armada dan Petugas Lapangan

Unit Baru Damkar Karangmojo Beroperasi, Pemerintah Tambah Armada dan Petugas Lapangan

Jumat, 03 Mei 2024 16:09 WIB
20 Event di Jogja Mei 2024 : Ada Festival Kuliner, Musik, hingga Olahraga

20 Event di Jogja Mei 2024 : Ada Festival Kuliner, Musik, hingga Olahraga

Jumat, 03 Mei 2024 15:45 WIB
Jadwal MPL ID S13 Week 7 Hari Pertama, Perebutan Playoff dan Juara Reguler ...

Jadwal MPL ID S13 Week 7 Hari Pertama, Perebutan Playoff dan Juara Reguler ...

Jumat, 03 Mei 2024 14:46 WIB
Jogja Terasa Panas Saat Malam Hari, Ternyata ini Penyebabnya

Jogja Terasa Panas Saat Malam Hari, Ternyata ini Penyebabnya

Jumat, 03 Mei 2024 14:44 WIB
Bawaslu Bantul Buka Rekrutmen Panwaslucam, Segini Gajinya

Bawaslu Bantul Buka Rekrutmen Panwaslucam, Segini Gajinya

Jumat, 03 Mei 2024 13:11 WIB
Banyak Jalan Rusak, Pemkab Gunungkidul Kembali Ajukan Perbaikan ke Pusat

Banyak Jalan Rusak, Pemkab Gunungkidul Kembali Ajukan Perbaikan ke Pusat

Jumat, 03 Mei 2024 12:17 WIB