D.I Yogyakarta

Satreskrim Polres Kulon Progo Selidiki Kasus Pembuangan Bayi

profile picture Susanto
Susanto
Kulon Progo, Satreskrim, Polres Kulon Progo
Kasatreskrim Polres Kulon Progo memberikan keterangan kepada wartawan (Foto:Dok Humas Polres Kulon Progo).

HARIANE - Satreskrim Polres Kulon Progo tengah menyelidiki dugaan pembuangan bayi di Kulon Progo Kamis (11/07/2024). Bayi tersebut perempuan ditemukan dalam kondisi hidup, sekitar pukul 08.00 WIB, di sebuah Jamban yang sudah tidak berfungsi.

Kasatreskrim Polres Kulon Progo, AKP Dian Purnomo mengatakan, bayi tersebut pertama kali diketahui oleh seorang warga yang akan mencari kayu bakar. Saat akan mencari kayu bakar, warga tersebut mendengar suara tangisan bayi dan kemudian mencarinya. Warga tersebut terkejut karena mendapati adanya bayi di sebuah lubang jamban dengan kedalaman sekitar 1 meter, dalam kondisi telentang.

"Warga itu kemudian segera ke warga lainnya dan dukuh setempat. Selanjutnya bayi itu dibawa ke Puskesmas Lendah I agar segera ditangani. Selanjutnya penemuan ini dilaporkan ke Polsek Lendah," ujar AKP Dian Purnomo.

Dian menjelaskan, berdasarkan pemeriksaan tim medis, ditemukan beberapa luka lecet pada tubuh bayi tersebut. Dari Puskesmas Lendah I, Bayi tersebut kemudian dirujuk ke RSUD Wates untuk penanganan lebih lanjut.

Dian menjelaskan, pihaknya belum bisa memastikan motif pembuangan bayi tersebut. Pelaku dari kasus ini berpotensi di pidana serta terkena Undang-undang Perlindungan Anak. 

"Nanti dibicarakan lebih lanjut. Hal yang paling penting adalah keselamatan bayinya dulu," tutur Dian.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Sama-sama Akan Menyalip di Jalan Jogja-Wonosari, Bus Tabrak Sepeda Motor, Satu Orang Meninggal ...

Sama-sama Akan Menyalip di Jalan Jogja-Wonosari, Bus Tabrak Sepeda Motor, Satu Orang Meninggal ...

Sabtu, 26 April 2025
Warga Sedayu Bantul Hilang Saat Seberangi Sungai Progo

Warga Sedayu Bantul Hilang Saat Seberangi Sungai Progo

Sabtu, 26 April 2025
Batik Gulurejo Kini Lebih Ramah Lingkungan, Berkat Dukungan PT Sarana Multi Infrastruktur

Batik Gulurejo Kini Lebih Ramah Lingkungan, Berkat Dukungan PT Sarana Multi Infrastruktur

Sabtu, 26 April 2025
Segini Besaran Kompensasi yang Akan Diberikan Pemkab Gunungkidul untuk Ternak Mati

Segini Besaran Kompensasi yang Akan Diberikan Pemkab Gunungkidul untuk Ternak Mati

Sabtu, 26 April 2025
4 Santri Tewas dalam Insiden Tembok Tandon Air Ambrol di Ponpes Gontor Magelang

4 Santri Tewas dalam Insiden Tembok Tandon Air Ambrol di Ponpes Gontor Magelang

Sabtu, 26 April 2025
Mahasiswa Asal Surakarta Jatuh saat Panjat Tebing di Pantai Siung

Mahasiswa Asal Surakarta Jatuh saat Panjat Tebing di Pantai Siung

Sabtu, 26 April 2025
Terungkap! Ini Motif Ganda Pembunuhan Pria dalam Karung di Tangerang

Terungkap! Ini Motif Ganda Pembunuhan Pria dalam Karung di Tangerang

Sabtu, 26 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 26 April 2025 Turun Rp 21.000

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 26 April 2025 Turun Rp 21.000

Sabtu, 26 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 26 April 2025 Turun Lagi

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 26 April 2025 Turun Lagi

Sabtu, 26 April 2025
Relokasi PKL Alun-alun Wonosari, Ini Lokasi yang Disiapkan Pemerintah

Relokasi PKL Alun-alun Wonosari, Ini Lokasi yang Disiapkan Pemerintah

Jumat, 25 April 2025