Berita , Jabodetabek

Sebuah Rumah di Jakarta Timur Ludes Terbakar, Petugas Damkar Temukan Sesosok Jasad

profile picture Tim Red 3
Tim Red 3
Sebuah Rumah di Jakarta Timur Ludes Terbakar, Petugas Damkar Temukan Sesosok Jasad
Petugas damkar mengevakuasi sesosok jasad yang ditemukan di rumah yang terbakar hari ini. (Instagram/Damkar Jakarta Timur)

HARIANE - Sebuah rumah di Jakarta Timur ludes dilalap si jago merah pada hari ini, Jumat 15 Desember 2023.

Kebakaran tersebut berlokasi di Jalan KH Syech Nawawi al Batani RW 04, Kelurahan Cakung Barat, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur.

Pada saat melakukan pemadaman, salah satu petugas pemadam kebakaran (damkar) menemukan seseok jasad di ruangan yang telah habis terbakar.

Kronologi Kebakaran di Jakarta Timur Hari ini

Petugas damkar sedang melakukan pemadaman. (Instagram/Damkar Jakarta Timur)

Seperti dirilis Damkar Jakarta Timur melalui akun Instagram resminya, kebakaran hari ini melanda sebuah rumah tinggal yang juga difungsikan sebagai bengkel.

Menurut informasi yang diterima dari warga setempat, peristiwa ini bermula saat seorang pemotor menabrak tempat pengisian bensin eceran di rumah tersebut.

Tabrakan tersebut kemudian menimbulkan nyala api hingga terjadi ledakan yang besar.

Sudin Gulkarmat Jakarta Timur yang menerima laporan pada pukul 11.28 WIB kemudian mengerahkan beberapa unit damkar dan personel menuju lokasi.

Setelah sampai di lokasi, para petugas kemudian berupaya untuk melakukan pemadaman.

Saat proses pemadaman sedang berlangsung, salah satu personel damkar menemukan sesosok jasad.

"Pada saat pemadaman sedang berlangsung, salah satu personil dari Sudin Gulkarmat Jakarta Timur menemukan sesosok jasad didalam sebuah ruangan yang sudah habis terbakar," rilis Damkar Jakarta Timur.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Pemberangkatan Haji 2025 Gelombang Pertama

Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Pemberangkatan Haji 2025 Gelombang Pertama

Selasa, 22 April 2025
Rencana Prabowo Datangkan Pengungsi dari Palestina, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Rencana Prabowo Datangkan Pengungsi dari Palestina, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Selasa, 22 April 2025
Awas! 7 Snack ini Mengandung Babi Padahal Kantongi Sertifikat Halal

Awas! 7 Snack ini Mengandung Babi Padahal Kantongi Sertifikat Halal

Selasa, 22 April 2025
Dikenal Cinta Perdamaian, Haedar Nashir Sampaikan Pesan Terakhir Paus Fransiskus

Dikenal Cinta Perdamaian, Haedar Nashir Sampaikan Pesan Terakhir Paus Fransiskus

Selasa, 22 April 2025
Perahu Nelayan Terbalik Diterjang Gelombang Tinggi di Pantai Depok Bantul

Perahu Nelayan Terbalik Diterjang Gelombang Tinggi di Pantai Depok Bantul

Selasa, 22 April 2025
Pemkab Gunungkidul Siapkan Utang untuk Percepatan Pembangunan

Pemkab Gunungkidul Siapkan Utang untuk Percepatan Pembangunan

Selasa, 22 April 2025
Kecelakan di Tambak Osowilangun Surabaya, Sopir Tewas Ditabrak Truk Trailer

Kecelakan di Tambak Osowilangun Surabaya, Sopir Tewas Ditabrak Truk Trailer

Selasa, 22 April 2025
Penetapan Hari Keris Nasional 19 April Ditentang, Begini Alasannya

Penetapan Hari Keris Nasional 19 April Ditentang, Begini Alasannya

Selasa, 22 April 2025
Mantap! Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 April 2025 Tembus Rp 2 ...

Mantap! Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 April 2025 Tembus Rp 2 ...

Selasa, 22 April 2025
Lurah di Gunungkidul Disiram Air Oleh Debt Collector, Bupati Endah Berikan Pendampingan

Lurah di Gunungkidul Disiram Air Oleh Debt Collector, Bupati Endah Berikan Pendampingan

Selasa, 22 April 2025