Berita , Pilihan Editor

Semeru Siaga 3, ini Aktivitas Vulkanik Gunung Api Tersebut pada 4 Desember 2022

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
Semeru Siaga 3, ini Aktivitas Vulkanik Gunung Api Tersebut pada 4 Desember 2022
Semeru Siaga 3, ini Aktivitas Vulkanik Gunung Api Tersebut pada 4 Desember 2022
HARIANE – Status Gunung Semeru Siaga 3 setelah mengalami erupsi pada Minggu, 4 Desember 2022 sekitar pukul 02.46 WIB.
Status Semeru siaga 3 diumumkan oleh situs resmi Magma Indonesia saat gunung yang terletak di Malang, Jawa Timur itu erupsi disertai Awan Panas Guguran (APG).
Karena status Gunung Semeru siaga 3, seluruh masyarakat, pengunjung maupun wisatawan yang berada di sekitar wilayah tersebut diimbau untuk mematuhi beberapa peraturan.
Apa saja isi peraturan serta bagaimana aktivitas vulkanik Gunung Api Semeru pada 4 Desember 2022? Berikut ulasan selengkapnya.

Semeru Siaga 3, Ini Aktivitas Vulkanik Gunung Api Tersebut pada 4 Desember 2022

Gunung Semeru terletak diantara dua kabupaten, yaitu Kabupaten Lumajang dan Kabupaten Malang, Provinsi Jawa Timur.
Pada 4 Desember 2022 dini hari, telah terjadi erupsi disertai awan panas guguran. Tinggi kolom erupsi mencapai 1500 meter di atas puncak.
Diketahui sumber awan panas guguran berasal dari tumpukan material di ujung lidah lava yang lokasinya sekitar 800 meter dari Kawah Jonggring Seloko.
semeru siaga 3
Aktivitas vulkanik Semeru 4 Desember 2022. (Website/Magma Indonesia)
Berdasarkan pemantauan, awan panas guguran berlangsung secara terus menerus hingga pukul 06.00 WIB dengan jarak luncur mencapai 7 km.
Tidak itu saja, terjadi pula aktivitas vulkanik berupa delapan kali Gempa Letusan dan satu gempa awan panas guguran yang berlangsung pukul 00.00 – 06.00 WIB.
Aktivitas kegempaan tersebut menunjukkan bahwa aktivitas erupsi serta awan panas guguran masih sangat tinggi.
Selain itu, aktivitas vulkanik Semeru juga berpotensi tinggi memicu terjadinya awan panas dan aliran lahar. Mengingat curah hujan di Gunung Api Semeru cukup tinggi.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Jumat, 18 April 2025
Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025
Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Kamis, 17 April 2025
Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Kamis, 17 April 2025
Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 17 April 2025
Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025