Berita

Survei Charta Politika: Elektabilitas Ganjar 36,9%, Prabowo 35,3%, Anies 24,3%

profile picture Elza Nidhaulfa Albab
Elza Nidhaulfa Albab
Survei Charta Politika Indonesia
Hasil survei Charta Politika Indonesia tentang elektabilitas ketiga Capres. (Foto: Instagram/Anies Baswedan)

HARIANE - Lembaga survei Charta Politika Indonesia merilis survei elektabilitas pasangan calon presiden dan calon wakil presiden 2024.

Hasilnya, tingkat keterpilihan atau elektabilitas Capres Ganjar Pranowo unggul daripada dua kandidat capres lain, Prabowo Subianto dan Anies Baswedan.

Hal tersebut dapat dilihat dari hasil survei Charta Politika pada periode survei tanggal 26-31 Oktober 2023 yang lalu, dengan melibatkan 2.400 responden. Metode survei dilakukan dengan wawancara tatap muka.

Para responden dipilih secara acak atau multistage random sampling di 38 provinsi. Margin of error yang diterapkan sebesar 2 persen.

Elektabilitas Calon Presiden di Survei Charta Politika

Survei Charta Politika memberikan pertanyaan kepada para responden "Jika pemilihan presiden diadakan sekarang, siapa yang akan bapak/ibu/saudara pilih sebagai presiden?".

Dalam paparan hasil survei di Charta Politika Indonesia, diperoleh hasil nama Ganjar Pranowo menempati urutan teratas dengan tingkat keterpilihan atau elektabilitas tertinggi, di atas Prabowo Subianto dan Anies Baswedan. Berikut hasilnya:

Ganjar Pranowo 36,9%

Prabowo Subianto 35,3%
Anies Baswedan 24,3%
TT/TJ (Tidah Tahu/Tidak Jawab) 3,5%

Survei Charta Politika Indonesia
Hasil survei Charta Politika elektabilitas calon presiden. (Foto: Charta Politika Indonesia)

Direktur Eksekutif Charta Politika Indonesia Yunarto Wijaya lantas menjelaskan hasil survei tersebut. Ia mengatakan dalam simulasi tiga nama, Ganjar menjadi pilihan tertinggi diikuti Prabowo dan Anies.

"Mas Ganjar ada di angka 36,9%, Pak Prabowo ada di angka 35,3%, bisa dikatakan cukup berimbang secara elektoral karena masih ada dibawah margin of error, Anies ada di angka 24,3%," ujar Yunarto Wijaya dalam paparan hasil surveinya secara daring.

Jika dilihat dari survei Charta Politika Indonesia, persaingan antara Ganjar dan Prabowo sangat ketat berada dalam situasi berimbang. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Dana Hibah Bawaslu Bantul Untuk Pilkada 2024 Capai Rp 13,5 Miliar, Ini Rincian ...

Dana Hibah Bawaslu Bantul Untuk Pilkada 2024 Capai Rp 13,5 Miliar, Ini Rincian ...

Jumat, 17 Mei 2024 10:46 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 17 Mei 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 17 Mei 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 17 Mei 2024 10:45 WIB
Waduh! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 17 Mei 2024 Turun Rp11 Ribu ...

Waduh! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 17 Mei 2024 Turun Rp11 Ribu ...

Jumat, 17 Mei 2024 10:44 WIB
Ramalan Zodiak Sabtu 18 Mei 2024 Lengkap : Uang Pisces Kembali, Aquarius Perlu ...

Ramalan Zodiak Sabtu 18 Mei 2024 Lengkap : Uang Pisces Kembali, Aquarius Perlu ...

Jumat, 17 Mei 2024 09:53 WIB
Jadwal Pemadaman Listrik Pekalongan 17 Mei 2024, ULP Kedungwuni Akan Terdampak

Jadwal Pemadaman Listrik Pekalongan 17 Mei 2024, ULP Kedungwuni Akan Terdampak

Jumat, 17 Mei 2024 08:43 WIB
Jadwal Pemadaman Listrik Jogja 17 Mei 2024, Berdampak Terhadap 3 ULP

Jadwal Pemadaman Listrik Jogja 17 Mei 2024, Berdampak Terhadap 3 ULP

Jumat, 17 Mei 2024 08:42 WIB
Viral Aksi Warga Labuhanbatu Kubur Diri, Protes Pembangunan Pabrik Kelapa Sawit

Viral Aksi Warga Labuhanbatu Kubur Diri, Protes Pembangunan Pabrik Kelapa Sawit

Jumat, 17 Mei 2024 08:38 WIB
Ramalan Zodiak Sabtu 18 Mei 2024 : Saatnya Gemini Berpesta, Leo Merasa Lega

Ramalan Zodiak Sabtu 18 Mei 2024 : Saatnya Gemini Berpesta, Leo Merasa Lega

Jumat, 17 Mei 2024 08:09 WIB
Jelang Hari Raya Idul Adha, Pakar Peternakan UGM Berikan Tips Memilih Hewan Kurban

Jelang Hari Raya Idul Adha, Pakar Peternakan UGM Berikan Tips Memilih Hewan Kurban

Jumat, 17 Mei 2024 05:24 WIB
Jadwal KRL Bogor Manggarai 17-18 Mei 2024, Ada Perubahan Jam Berangkat

Jadwal KRL Bogor Manggarai 17-18 Mei 2024, Ada Perubahan Jam Berangkat

Jumat, 17 Mei 2024 03:25 WIB