Pendidikan
2 Syarat Mengajukan Letter of Guarantee LPDP Beserta Langkah untuk Mengajukannya
Mulai 2023, LoS ini dapat diunduh di portal e-Beasiswa LPDP. Jadi, Calon Penerima Beasiswa (CPB) LPDP tidak perlu mengajukan dahulu.
Syarat Mengajukan Letter of Guarantee LPDP
Seperti yang telah disebutkan, penerima beasiswa LPDP yang dinyatakan lolos seleksi substansi dan sudah memiliki LoA Unconditional memerlukan LoG.
Cara mengajukan LoG LPDP ini dapat diajukan dengan mengunjungi laman ebeasiswa-lpdp.kemenkeu.go.id dan log in dengan menggunakan akun pendaftaran beasiswa.
Ada beberapa syarat yang perlu dipenuhi sebelum mengajukan LoG di laman tersebut. Berikut adalah daftar syaratnya yang dilansir dari laman resmi LPDP.
1. Mengikuti program Persiapan Keberangkatan (PK)
2. Menandatangani Surat Pernyataan Penerima Beasiswa (SP).
Usai tahu syaratnya, berikut langkah yang perlu dilakukan sebelum mengajukan LoG.
1. Daftarkan diri sebagai Calon Peserta Persiapan Keberangkatan (PK) dengan melampirkan LoA Unconditional.