Berita , Nasional , D.I Yogyakarta

Tak Berandai-andai Jadi Menteri, AHY: Fokus Mensukseskan Pilpres

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Ahy
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono. (Foto: Wahyu Turi K)

HARIANE - Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhono a (AHY) mengaku tak ingin berandai-andai dirinya menjadi menteri, khususnya Menteri Pertahanan jika Prabowo Subianto akhirnya terpilih menjadi Presiden RI di Pemilu 2024.

Menurutnya, hal paling utama yang ia bersama Partai Demokrat lakukan ialah soal bagaimana memenangkan Prabowo Subianto.

“Saya tidak berandai-andai ke sana (menjadi menteri). Yang jelas saya bersama Partai Demokrat ingin fokus mensukseskan pilpres, memenangkan pilpres, sekaligus mensukseskan pemilihan anggota legislatif Partai Demokrat,” terang AHY, Jumat, 19 Januari 2024.

AHY meyakini satu hal, jika Prabowo Subianto bersama Koalisi Indonesia Maju menang, Partai Demokrat dapat kembali duduk di pemerintahan nasional.

“Kami ingin menjalankan peran dengan baik, dan kita tahu untuk penentuan itu semua hak prerogratif Presiden,” katanya.

Hal senada dikatakan Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono di mana ia berharap Partai Demokrat bisa kembali ke pemerintahan nasional. Hal tersebut ia sampaikan dalam kampanye di GOR Kridosono Yogyakarta.

“10 tahun ini Demokrat berada di luar pemerintahan dan tidak bisa berbuat waktu kita di pemerintahan dulu. Kita berjuang agar Demokrat bisa kembali ke pemerintahan nasional,” terangnya.

Dalam Pemilu 2024 ini, pihaknya juga berharap jumlah kursi fraksi Partai Demokrat di kedewanan baik itu DPR RI, DPRD Provinsi, maupun DPRD Kabupaten/Kota dapat bertambah.

“Sekarang sedikit (jumlah kursi), kalau sedikit sulit memperjuangkan kepentingan rakyat,” tandasnya.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Terima Gelar KMT H Pangarsohadiprojo, Bupati Sleman Komitmen Jaga Amanah dalam Melayani Masyarakat

Terima Gelar KMT H Pangarsohadiprojo, Bupati Sleman Komitmen Jaga Amanah dalam Melayani Masyarakat

Jumat, 25 April 2025
Tumpukan Sampah Misterius Muncul di Pantai Dewaruci Sanden Bantul, Panewu: Kiriman dari Pasar ...

Tumpukan Sampah Misterius Muncul di Pantai Dewaruci Sanden Bantul, Panewu: Kiriman dari Pasar ...

Jumat, 25 April 2025
Belum Optimal, Bupati Bantul Minta DLH Segera Perbaiki Fasilitas TPST Modalan

Belum Optimal, Bupati Bantul Minta DLH Segera Perbaiki Fasilitas TPST Modalan

Jumat, 25 April 2025
Pembangunan Gedung DPRD DIY Baru Dimulai Hari Ini, Gunakan Anggaran Rp293 Miliar

Pembangunan Gedung DPRD DIY Baru Dimulai Hari Ini, Gunakan Anggaran Rp293 Miliar

Jumat, 25 April 2025
Kabar Gembira! ASN dan Masyarakat di Kabupaten Bantul Bisa Cek Kesehatan Gratis

Kabar Gembira! ASN dan Masyarakat di Kabupaten Bantul Bisa Cek Kesehatan Gratis

Jumat, 25 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 25 April 2025, Naik atau Turun Lagi?

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 25 April 2025, Naik atau Turun Lagi?

Jumat, 25 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 25 April 2025 Berapa? Berikut Rincian Lengkapnya

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 25 April 2025 Berapa? Berikut Rincian Lengkapnya

Jumat, 25 April 2025
Wacana Penerapan E-Ijazah, Gunungkidul Kapan ?

Wacana Penerapan E-Ijazah, Gunungkidul Kapan ?

Kamis, 24 April 2025
Besok Terakhir, 394 Jemaah Haji Reguler 2025 Ada yang Belum Lunas

Besok Terakhir, 394 Jemaah Haji Reguler 2025 Ada yang Belum Lunas

Kamis, 24 April 2025
Ditetapkan Jadi Tersangka Peredaran Uang Palsu, DA Tak Lagi Menjabat Pengurus DPC PAN ...

Ditetapkan Jadi Tersangka Peredaran Uang Palsu, DA Tak Lagi Menjabat Pengurus DPC PAN ...

Kamis, 24 April 2025