Berita , Jateng

Tinjau Jalan Baru di Kabupaten Grobogan, Ganjar Pranowo Berikan Apresiasi Pada Kinerja Bupati

profile picture Tim Red 5
Tim Red 5
Jalan Baru di Kabupaten Grobogan
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo saat melakukan lawatan ke Kabupaten Grobogan. (Foto: Instagram/Ganjar Pranowo)

HARIANE - Masalah infrastruktur masih menjadi pekerjaan rumah pemerintah Jawa Tengah dan perlu ada solusi konkrit, salah satunya pembangunan jalan baru di Kabupaten Grobogan.

Grobogan merupakan Kabupaten di Jawa Tengah dengan Kecamatan Purwodadi sebagai Ibu Kotanya.  Pada Sensus Penduduk Indonesia 2020, penduduk kabupaten Grobogan berjumlah 1.453.526 jiwa, dengan kepadatan penduduk 719 jiwa/km persegi.

Beberapa titik di Grobogan masih terkendala infrastruktur, yaitu jalur transportasi darat atau jalan raya yang masih belum memadai. Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo yang meninjau pembangunan jalan di Kabupaten tersebut disambut antusiasme yang luar biasa.

Dirinya mengatakan, jalan yang baru saja dibangun merupakan kerja keras masyarakat dan pemerintah yang saling bersinergi.

"Dengan gotong royong seperti ini insyaAllah membuat masyarakat bahagia. Karena pembangunan berjalan cepat, aktivitas masyarakat semakin lancar. Apalagi Kab. Grobogan ini cukup akseleratif dengan melakukan kerjasama dengan perbankan untuk melakukan pembangunan. Semoga cara-cara seperti ini bisa ditiru kabupaten lain," tulis Ganjar Pranowo melalui akun Instagram pribadinya, Jumat, 16 Juni 2023.

Pembangunan Jalan Baru di Kabupaten Grobogan Diapresiasi oleh Gubernur Jawa Tengah

Ganjar Pranowo saat meninjau pengerjaan jalanan baru di Grobogan yang kian rampung. (Foto: Instagram/Ganjar Pranowo)

Selain gotong royong masyarakat, terdapat peran dari Bupati Grobogan, Sri Sumarni. Ganjar Pranowo memberikan apresiasi terhadap kinerja Sri Sumarni selama menjabat di Grobogan.

Dirinya mengatakan inisiatif untuk meminjam dana bank demi pembangunan infrastruktur yang memadai, menjadi keputusan yang tepat agar hilir mudik masyarakat lebih mudah.

"Ini saya berhenti persis di perbatasan jalan. Sebelah kiri ini adalah jalan yang dibiayai oleh pemkab. yang menarik dari Kabupaten Grobogan ini adalah selama dua periode beliau berani membuat terobosan pinjam uang di bank untuk membangun infrastruktur," ucap Ganjar Pranowo.

Lengkap dengan baju adat khas Jawa, Ganjar Pranowo menemui masyarakat sembari meninjau pembangunan jalan baru di Kabupaten Grobogan yang hampir selesai. Diharapkan adanya pengerjaan ini dapat membantu akses warga dan menambah perekonomian daerah.****

Baca artikel menarik lainnya di Harianesemarang.com.

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Peringati Hari Kartini, Bupati Gunungkidul: Perempuan Tidak Boleh Takut Bersaing

Peringati Hari Kartini, Bupati Gunungkidul: Perempuan Tidak Boleh Takut Bersaing

Senin, 21 April 2025
Tren Coffee Shop Menjamur, Pemkab Sleman Dorong Produktivitas Kopi Merapi

Tren Coffee Shop Menjamur, Pemkab Sleman Dorong Produktivitas Kopi Merapi

Senin, 21 April 2025
Muncul Nama Kaliurang Pada Minuman Beralkohol, Pemkab Sleman Mensomasi Perusahaan

Muncul Nama Kaliurang Pada Minuman Beralkohol, Pemkab Sleman Mensomasi Perusahaan

Senin, 21 April 2025
Pengakuan Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Bantul, Sempat Adu Tantang dengan Korban

Pengakuan Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Bantul, Sempat Adu Tantang dengan Korban

Senin, 21 April 2025
Damkar Pekalongan Dapat Laporan Kebakaran Palsu, Pelapor Bisa Kena Pidana

Damkar Pekalongan Dapat Laporan Kebakaran Palsu, Pelapor Bisa Kena Pidana

Senin, 21 April 2025
Pemalakan di Toko Sembako Banjaran Bandung, Pembeli Diancam Pakai Sajam

Pemalakan di Toko Sembako Banjaran Bandung, Pembeli Diancam Pakai Sajam

Senin, 21 April 2025
Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Senin, 21 April 2025
Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Senin, 21 April 2025
Calon Jamaah Haji Gunungkidul Akan Jalani Vaksinasi Miningitis dan Polio

Calon Jamaah Haji Gunungkidul Akan Jalani Vaksinasi Miningitis dan Polio

Senin, 21 April 2025
Wow, Harga Emas Antam Hari ini Senin 21 April 2025 Naik Rp 15 ...

Wow, Harga Emas Antam Hari ini Senin 21 April 2025 Naik Rp 15 ...

Senin, 21 April 2025