Berita , Headline
Update Kasus Ledakan Petasan di Ponggok Blitar, 3 Korban Ditemukan dalam Bentuk Potongan Tubuh
Ima Rahma Mutia
Update Kasus Ledakan Petasan di Ponggok Blitar, 3 Korban Ditemukan dalam Bentuk Potongan Tubuh
HARIANE – Kasus ledakan petasan di Ponggok Blitar yang terjadi pada Minggu, 19 Februari 2023 sekitar pukul 22.48 WIB masih diselidiki oleh aparat kepolisian.
Ledakan yang terjadi di sebuah rumah yang ada di Ponggok, Blitar, Jawa Timur diduga berasal dari bahan pembuat petasan yang meledak.
Berdasarkan informasi yang didapatkan dari Polres Blitar, total ada empat korban meninggal dunia dalam peristiwa nahas tersebut.
Korban Ledakan Petasan di Ponggok Blitar
Warga Sadeng Tegalrejo, Karangbendo, Ponggok, Blitar dihebohkan dengan ledakan keras yang terjadi pada Minggu, 19 Februari 2023 malam. Ledakan yang diduga berasal dari bahan pembuat petasan tersebut bahkan menewaskan sejumlah orang dalam kondisi yang mengenaskan. Berdasarkan informasi yang didapatkan dari akun Instagram Polres Blitar Kota, petugas berhasil menemukan empat potongan tubuh milik korban di lokasi kejadian. Usai berhasil diidentifikasi, terungkap bahwa empat potongan tubuh tersebut masih satu keluarga. “Sampai saat ini dari kami melakukan penyisiran ada empat potongan tubuh, sudah teridentifikasi masih dalam satu keluarga,” ujar Kapolres Blitar Kota AKBP Argowiyono. Empat potongan tersebut adalah milik korban bernama Aripin, Widodo dan Wawa. Aripin dan Widodo adalah anak dari korban yang rumahnya meledak, sedangkan Wawa statusnya keponakan. Selain menemukan empat potongan tubuh, petugas juga menemukan satu tubuh dalam kondisi utuh dan berjenis kelamin laki-laki. “Korban yang teridentifikasi yaitu Darman (65) selaku pemilik rumah ditemukan dalam keadaan tubuh yang utuh,” imbuh AKBP Argowiyono. Selain mengakibatkan empat nyawa melayang, ledakan tersebut juga melukai delapan orang lainnya. Bahkan peristiwa nahas tersebut juga membuat lima belas rumah mengalami kerusakan. Berdasarkan video yang diunggah oleh Instagram @info_seputaran_blitar, sejumlah bangunan rumah yang tak jauh dari lokasi ledakan terlihat hancur berantakan. Beberapa bangunan ada yang masih berdiri dengan berbagai tingkat kerusakan, sedangkan sisanya rata dengan tanah. Terdapat pula garis polisi melintang di sekitar lokasi kejadian lengkap dengan beberapa petugas kepolisian dan warga sekitar yang ingin menyaksikan lokasi bekas ledakan. Demikian update informasi mengenai ledakan petasan di Ponggok Blitar yang menelan empat korban jiwa. ****
1