Berita , Headline

Viral Ibu Melahirkan di Teras Puskesmas Tapanuli Membuat Heboh Dunia Maya, Netizen: Duh Ngilu!

profile picture Rizky Riawan Nursatria
Rizky Riawan Nursatria
Viral Ibu Melahirkan di Teras Puskesmas Tapanuli Membuat Heboh Dunia Maya, Netizen: Duh Ngilu!
Video viral Ibu melahirkan di Teras Puskesmas Tapanuli. (Foto: Instagram/Andre Li)
HARIANE - Video viral seorang ibu melahirkan di teras Puskesmas Tapanuli, Sumatera Utara, menggemparkan dunia maya saat ini, Kamis, 1 Desember 2022.
Kabar seorang ibu melahirkan di teras Puskesmas Tapanuli membuat netizen heboh. Pasalnya, dalam video tersebut terlihat seorang Ibu melahirkan tanpa bantuan tenaga medis sama sekali.
Berdasarkan informasi dan warta dari akun Instagram Andre Li, seorang ibu melahirkan di teras Puskesmas Tapanuli itu diduga karena fasilitas kesehatan tersebut sedang tutup. Namun, sang Ibu yang warga sekitar sudah saatnya untuk melahirkan.
"Melahirkan di teras Puskesmas tanpa bantuan tenaga kesehatan, lantaran Puskesmas sudah tutup Tapanuli sumatera utara," tulis akun Instagram Andre Li.
BACA JUGA : Korban Gempa Cianjur Kembali ke Rumah Masing-masing Secara Bertahap, Bupati Cianjur: Rumah Yang Tidak Berbahaya

Netizen Heboh dengan Video Seorang Ibu Melahirkan di Teras Puskesmas Tapanuli

Kondisi Ibu melahirkan di Teras Puskesmas Tapanuli memprihatinkan
Kondisi Ibu melahirkan di Teras Puskesmas Tapanuli memprihatinkan. (Foto: Instagram/Andre Li)
Peristiwa menyedihkan tersebut terekam kamera warga dan tersebar di media sosial. Dalam video terlihat seorang ibu tergeletak lemas dengan seorang bayi yang ada di dekatnya telah lahir.
Ada seorang bapak-bapak yang diduga sebagai sanak keluarganya tengah menelpon meminta bantuan. Belum diketahui pasti bagaimana kondisi dari ibu yang melahirkan di teras Puskesmas tersebut.
"Biasanya di puskesmas slalu ada bidan atau petugas piket 24 jam.... Termasuk pelayanan persalinan juga harusnya 24jam, semoga kuat ya bu dan debayny," tulis akun Instagram @hi_ssni.
"Mungkin di Pustu (puskesmas pembantu) soalnya setau saya klo puskesmas skrng 24 jam dan ada UGD nya juga.. Smoga di beri kesehatan untuk ibunya dan bayinya selamat..," tulis akun Instagram @setioko_catur.
 "Duh ngilu ih.., Semoga ibu & bayinya selamat & sehat," tulis akun Instagram @bay_akhmd.
Peristiwa itu juga menyita perhatian netizen yang melihat langsung video tanpa di sensor. Kejadian tersebut mengundang segudang komentar dari netizen.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Sabtu, 18 Januari 2025 17:45 WIB
Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Sabtu, 18 Januari 2025 16:16 WIB
Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Sabtu, 18 Januari 2025 15:20 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 18 Januari 2025 10:36 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Sabtu, 18 Januari 2025 10:35 WIB
DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

Sabtu, 18 Januari 2025 08:22 WIB
Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Jumat, 17 Januari 2025 21:54 WIB
Hasil Kualifikasi Piala Asia Futsal Wanita 2025: Indonesia Cukur India 6-0

Hasil Kualifikasi Piala Asia Futsal Wanita 2025: Indonesia Cukur India 6-0

Jumat, 17 Januari 2025 18:42 WIB
Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Ajukan Permohonan, Polisi Tangguhkan Penahanan

Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Ajukan Permohonan, Polisi Tangguhkan Penahanan

Jumat, 17 Januari 2025 16:55 WIB
Guru Besar UGM Setujui Usulan Program MBG Pakai Dana Zakat, Asalkan Akuntanbilitasnya Tetap ...

Guru Besar UGM Setujui Usulan Program MBG Pakai Dana Zakat, Asalkan Akuntanbilitasnya Tetap ...

Jumat, 17 Januari 2025 15:54 WIB