Berita
Viral! Oknum Guru PAUD Aniaya Muridnya di Banjarmasin, Pihak Kepolisan Telah Lakukan Pendampingan
Melalui sebuah video yang disebar, korban terlihat menangis saat digendong oleh sang ibu dari sebuah mobil menuju ke rumah.
Korban terlihat kesakitan pada lengannya hingga menangis dengan kencang. Pada video kedua, korban sedang duduk tampak lesu usai menangis.
Pihak kepolisian Kalsel kemudian menanggapi unggahan yang cukup viral ini dengan memberikan komentar dan mengatakan kasus tersebut akan didampingi oleh pihak kepolisian.
Dalam kasus tersebut, Tim Unit Perlindungan Perempuan dan Anak Polda Kalsel telah memberikan pendampingan sang anak dan keluarganya selama proses pendalaman terkait kasus yang dihadapinya.
Pada tanggal 28 Juli 2023, pihak kepolisian memberikan surat SP2HP A3 kepada pelapor didampingi dari UPTD Provinsi Kalsel.
Pada tanggal 29 Juli 20233, korban dilakukan pendampingan oleh pihak kepolisian dengan menjelaskan terkait mekanism dan teknik pendampingan korban, hak korban dan rekomendasi untuk penanganan anak disabillitas.
Hingga saat ini, kasus masih berlanjut.
Demikian informasi terkait seorang oknum guru PAUD aniaya muridnya di Banjarmasin hingga korban mengalami patah ulang dan pergeseran sendi.****
Baca artikel menarik lainnya di harianesemarang.com