Berita

Wamenkominfo: Peran Program Digital Leadership Academy (DLA) Cetak Pemimpin Digital

profile picture Elza Nidhaulfa Albab
Elza Nidhaulfa Albab
program Digital Leadership Academy (DLA)
Program Digital Leadership Academy (DLA) memberikan pengaruh baik dalam implementasi transformasi digital nasional. (Foto: kominfo.go.id)

HARIANE - Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika (Wamenkominfo) Nezar Patria mengungkapkan bahwa program Digital Leadership Academy (DLA) mencetak pemimpin digital Indonesia.

Wamen Nezar Patria menambahkan program tersebut akan memberikan pengaruh baik dalam implementasi transformasi digital nasional.

Seperti yang disebutkan Kemenkominfo RI, Program Digital Leadership Academy adalah program pelatihan pengembangan talenta digital yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas pimpinan dalam menginisiasi dan mendorong perubahan serta mendukung akselerasi transformasi digital di Indonesia.

Program Digital Leadership Academy Kominfo

Kementerian Komunikasi dan Informatika menyelenggarakan Program Digital Leadership Academy (DLA) untuk melatih pemimpin dan manajer di C-Level nasional dengan keahlian digital.

Program ini mampu mencetak pemimpin digital Indonesia dan memberikan pengaruh baik dalam implementasi transformasi digital nasional.

"Banyak yang merasa terbantu oleh Program Digital Leadership Academy Kominfo ini, terutama mereka yang berada di C-level," ungkap Wamenkominfo Nezar Patria yang dikutip dari laman Kominfo RI.

Alumni program DLA terdiri dari pemimpin organisasi baik di sektor privat (swasta) maupun publik (pemerintahan) menyampaikan arti penting program tersebut untuk mendukung penerapan ekosistem digital dalam organisasi.

Para pemimpin organisasi paham akan transformasi digital dan menjadikan teknologi sebagai enabler untuk memecahkan persoalan yang ada di dalam organisasi.

Selain sebagai enabler, program DLA memberikan stimulus solusi konkret berupa pemecahan masalah yang dihadapi organisasi ketika menerapkan transformasi digital.

"Program ini memperkuat kesadaran tentang pentingnya penggunaan teknologi digital dalam memecahkan masalah. Para alumninya mampu mempertajam inisiatif-inisiatif pemecahan masalah yang terdapat dalam kegiatan mereka sehari-hari," ujarnya.

Program DLA bekerja sama dengan berbagai perguruan tinggi ternama di dunia, global technology serta lembaga internasional.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB
Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kamis, 21 November 2024 14:14 WIB