Wisata
5 Rekomendasi Wisata Edukasi Anak di Bandung, Cocok Dikunjungi Saat Libur Sekolah
2. Taman Lalu Lintas
Bagi orangtua yang ingin mengajarkan kedisiplinan lalu lintas sejak dini pada anak-anaknya, maka taman lalu lintas cocok dijadikan sebagai pilihan.
Pasalnya, taman ini dapat menjadi tempat wisata edukasi pilihan yang tepat dengan biaya yang terjangkau. Dengan tiket masuk mulai dari Rp. 10.000, anak-anak bisa bersepeda, belajar rambu lalu lintas, naik kereta, bahkan berenang di kolam renang atau memancing.
Taman lalu lintas berada di Jl. Belitung No.1 Merdeka, Sumur Bandung, Merdeka, Kota Bandung. Taman rekreasi ini buka setiap hari, terkecuali hari jumat tutup. Jam operasionalnya dimulai pada pukul 08.00-15.00 WIB.
3. Saung Angklung Udjo
Saung Angklung Udjo merupakan salah satu wisata budaya dan edukasi yang lengkap, karena memiliki arena pertunjukan, pusat kerajinan bambu, dan workshop untuk alat musik bambu seperti dilansir dari laman resminya.
Di tempat ini, anak-anak dapat belajar mengenal kebudayaan Indonesia, khususnya angklung yang sudah jarang ditemui di kota-kota besar. Sementara itu para orangtua pun bisa mengenang masa lalu bermain angklung di Saung Udjo.
Saung Angklung Udjo berlokasi di Jl. Padasuka No.118, Pasirlayung, Kec. Cibeunying Kidul, Kota Bandung. Tiket masuknya mulai dari Rp. 60.000.
Saung Angklung Udjo buka setiap hari yaitu dari hari Senin hingga Minggu mulai pukul 09.00-17.00 WIB. Adapun pertunjukan tampil pada pukul 10.00, 13.00, dan 15.30 WIB di mana atraksi tersebut akan terbagi menjadi 3 sesi.
4. Observatorium Boscha