Batik Gulurejo Kini Lebih Ramah Lingkungan, Berkat Dukungan PT Sarana Multi Infrastruktur

profile picture Tim Red 2
Tim Red 2
Batik Gulurejo Kini Lebih Ramah Lingkungan, Berkat Dukungan PT Sarana Multi Infrastruktur
Peresmian IPAL Batik di Mahendra Batik, Gulurejo, Kulon Progo, hasil kolaborasi PT SMI, pemerintah daerah, dan komunitas batik, Senin (22/4/2025).

HARIANE - Upaya pelestarian lingkungan dan penguatan usaha mikro terus bergerak maju di Kulon Progo. Kini, limbah batik dari Dusun Pulo, Kelurahan Gulurejo, menjadi jauh lebih aman berkat pembangunan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) Batik, hasil kolaborasi antara komunitas, pemerintah daerah, dan PT Sarana Multi Infrastruktur (Persero) melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).

Muhammad Prasodjo dari Yayasan Inspirasi Anak Bangsa (YIAB) mengungkapkan bahwa pembangunan IPAL Batik ini merupakan hasil diskusi panjang antara komunitas dan pemerintah daerah sejak 2024, yang kemudian difasilitasi oleh PT Sarana Multi Infrastruktur (Persero).

“Kami ingin membuktikan bahwa pengrajin batik tetap bisa berkarya tanpa mengorbankan lingkungan,” ujar Perwakilan PT Sarana Multi Infrastruktur (Persero) tersebut.

Sebelum adanya IPAL, air limbah batik dari Mahendra Batik tercatat melebihi ambang batas baku mutu, dengan kadar Residu Tersuspensi (TSS) mencapai 6.260 mg/L. 

Namun setelah proses pengolahan melalui IPAL, kadar TSS turun drastis menjadi kurang dari 0,1 mg/L.

Komponen lain seperti Residu Terlarut (TDS), Fenol, Minyak dan Lemak juga menunjukkan penurunan signifikan sesuai dengan Peraturan Daerah DIY Nomor 7 Tahun 2016.

Peresmian IPAL Batik di Mahendra Batik, Gulurejo, Kulon Progo, hasil kolaborasi PT SMI, pemerintah daerah, dan komunitas batik, Senin (22/4/2025).

Menurutnya, program ini diharapkan menjadi model bagi pelaku UMKM batik di daerah lain. 

“Kami percaya bahwa keberlanjutan lingkungan dan pemberdayaan ekonomi harus berjalan beriringan. Dukungan ini adalah bagian dari komitmen kami dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat,” ujarnya.

Peresmian IPAL Batik di Mahendra Batik, Kelurahan Gulurejo, Kapanewon Lendah, digelar pada Senin (22/4).

Acara ini dihadiri oleh perwakilan PT SMI, Dinas Koperasi dan UKM DIY, Dinas Koperasi dan UKM Kulon Progo, pengurus Kelurahan Gulurejo, hingga pengrajin batik setempat.

Prosesi simbolis pemotongan rangkaian melati menandai mulai beroperasinya IPAL, diikuti dengan peninjauan langsung proses pengolahan air limbah.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Rombongan Pesilat Bentrok dengan Warga di Kasihan Bantul, 1 Orang Luka Sayat Senjata ...

Rombongan Pesilat Bentrok dengan Warga di Kasihan Bantul, 1 Orang Luka Sayat Senjata ...

Minggu, 13 Juli 2025
Cek Arah Kiblat Mandiri Yuk! Matahari Tepat di Atas Ka’bah 15 – 16 ...

Cek Arah Kiblat Mandiri Yuk! Matahari Tepat di Atas Ka’bah 15 – 16 ...

Minggu, 13 Juli 2025
Kecelakaan di Jembatan Suramadu Surabaya Hari ini, Pesepeda Tewas Ditabrak Mobil

Kecelakaan di Jembatan Suramadu Surabaya Hari ini, Pesepeda Tewas Ditabrak Mobil

Minggu, 13 Juli 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 13 Juli 2025, Cek Sebelum Investasi

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 13 Juli 2025, Cek Sebelum Investasi

Minggu, 13 Juli 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 13 Juli 2025, Naik atau Turun?

Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 13 Juli 2025, Naik atau Turun?

Minggu, 13 Juli 2025
Kejagung Ungkap Peran 9 Tersangka Baru Kasus Dugaan Korupsi PT Pertamina

Kejagung Ungkap Peran 9 Tersangka Baru Kasus Dugaan Korupsi PT Pertamina

Sabtu, 12 Juli 2025
Suhu Dingin Musim Bediding di DIY, Ini Penjelasan BMKG

Suhu Dingin Musim Bediding di DIY, Ini Penjelasan BMKG

Sabtu, 12 Juli 2025
Kecelakaan di Temon, Satu Orang Meninggal Dunia

Kecelakaan di Temon, Satu Orang Meninggal Dunia

Sabtu, 12 Juli 2025
Mayu Ishikawa dan Yoshino Sato Tampil Cemerlang, Jepang Gebuk Polandia 3-1 di VNL ...

Mayu Ishikawa dan Yoshino Sato Tampil Cemerlang, Jepang Gebuk Polandia 3-1 di VNL ...

Sabtu, 12 Juli 2025
Riza Chalid Masih di Singapura, Ini Peran MRC dalam Kasus Dugaan Korupsi PT ...

Riza Chalid Masih di Singapura, Ini Peran MRC dalam Kasus Dugaan Korupsi PT ...

Sabtu, 12 Juli 2025