Berita , D.I Yogyakarta

Bulan Dana PMI Kota Yogyakarta Kembali Digelar, Dana yang Terkumpul Dikembalikan untuk Pelayanan Masyarakat

profile picture Ica Ervina
Ica Ervina
Bulan Dana PMI Kota Yogyakarta Kembali Digelar
Ketua Pelaksana Kepengurusan PMI Kota Yogyakarta, Haka Astana dalam Jumpa Pers di Balaikota Yogyakarta. (Foto: Hariane/Ica Ervina)

HARIANE– Bulan Dana Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Yogyakarta tahun 2023 dimulai sejak 1 September 2023. Ditargetkan pada tahun ini dana yang diperoleh dapat melampaui perolehan dana pada tahun 2022.

Sebelumnya, tahun 2022 PMI Kota Yogyakarta berhasil mengumpulkan dana sebesar Rp 560 juta dan sudah dialokasikan kepada masyarakat yang membutuhkan. 

Ketua Pelaksana Kepengurusan PMI Kota Yogyakarta, Haka Astana mengatakan pihaknya optimis pengumpulan dana pada tahun ini bisa bertambah, mengingat pentingnya dana tersebut untuk operasional PMI di Kota Jogja.

“Mohon dukungan penuh dari semua pemangku kepentingan, agar PMI dapat menjalankan roda organisasinya dengan lancar dalam rangka kegiatan sosial,” ujarnya dalam Jumpa Pers di Balaikota Yogyakarta. (Senin, 4 September 2023)

Nantinya perolehan dana tersebut pihaknya menegaskan akan dimanfaatkan sesuai ketentuan yang sudah diatur dan mengedepankan kepentingan masyarakat. 

"Jadi kami kembalikan dalam rangka untuk pelayanan kepada masyarakat. Terutama dalam rangka kegiatan kemanusiaan, kegiatan kepalangmerahan,” ujarnya.

Lebih lanjut Haka mengatakan penggalangan dana untuk 2023 ini dilakukan melalui kupon bulan dana PMI Kota Yogyakarta dengan besaran Rp 2.000 untuk pelayanan kelurahan. Kemudian Rp 3.000 untuk pelayanan KPPD DIY di Kota Yogyakarta.

Nominal kupon Rp 5.000 untuk PNS Golongan I dan II, sedangkan nominal kupon Rp10.000 untuk PNS Golongan III dan IV.

Lebih lanjut, Hata mengatakan kegiatan bulan dana PMI merupakan salah satu momen untuk mewujudkan solidaritas sosial.

“Dana yang terkumpul tersebut akan digunakan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dalam hal pelayanan sosial kemanusiaan, seperti membantu masyarakat apabila terjadi bencana alam, kegiatan transfusi darah maupun apabila ada kejadian darurat luar biasa,” tegasnya.

****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB