Berita , Pilihan Editor
Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi PPG Dalam Jabatan Lengkap dengan Jadwal Seleksi Akademik Maret 2022
Riza Marzuki
Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi PPG Dalam Jabatan Lengkap dengan Jadwal Seleksi Akademik Maret 2022
HARIANE – Kabar gembira, cara cek pengumuman hasil seleksi administrasi PPG Dalam Jabatan sudah bisa diakses sejak (7/3) kemarin.
Cara cek pengumuman hasil seleksi administrasi PPG Dalam Jabatan 2022 ini sendiri seperti diketahui telah ditetapkan dalam surat edaran yang resmi dirilis oleh Kemendikbud beberapa waktu yang lalu.
Cara cek pengumuman hasil seleksi administrasi PPG Dalam Jabatan atau Daljab ini menurut laman resmi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.
Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) Dalam Jabatan merupakan program pendidikan yang diselenggarakan untuk mempersiapkan lulusan S-1 Kependidikan dan S-1/D-IV Non Kependidikan yang memiliki bakat dan minat menjadi guru agar menguasai kompetensi guru secara utuh sesuai dengan Standar Pendidikan Guru.
Program PPG Dalam Jabatan bertujuan menghasilkan guru sebagai pendidik profesional yang bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia, berilmu, adaptif, kreatif, inovatif, dan kompetitif dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi peserta didik.
PPG Kemendikbud sendiri harus ditempuh selama kurang lebih 1 hingga 2 tahun usai seseorang lulus dari program sarjana kependidikan maupun non-sarjana kependidikan di kampus mitra.
BACA JUGA : Peringati Hari Wanita Sedunia, Yura Yunita Rilis MV Tutur Batin Untuk Para Perempuan Yang Menginspirasi