Berita
Daftar Link Twibbon Hari Jadi Kota Batu ke 22 Diperingati 17 Oktober 2023, Pilih Desain Paling Menarik
HARIANE - Untuk merayakan peringatan HUT Kota Batu tahun 2023, telah disediakan sejumlah link twibbon Hari Jadi Kota Batu ke 22 yang bisa dibagikan di sosial media.
Momentum Hari jadi ke 22 Kota Batu diperingati setiap tanggal 17 Oktober, dimana sederetan kegiatan akan digelar seperti halnya upacara peringatan yang telah dilakukan pada hari ini tanggal 17 Oktober 2023 di Pasar Induk Among Tani Kota Batu.
Dikutip dari laman resmi Pemerintah Kota Batu, dikatakan bahwa Kota Batu adalah sebuah kota di Provinsi Jawa Timur, Indonesia terbentuk pada tahun 2001 sebagai pecahan dari Kabupaten Malang.
Sebelumnya wilayah Kota Batu merupakan bagian dari Sub Satuan Wilayah Pengembangan 1 (SSWP 1) Malang Utara. Kota Batu terletak 15 km sebelah barat Kota Malang, berada di jalur Malang-Kediri dan Malang-Jombang.
Bersama dengan Kabupaten Malang dan Kota Malang, Kota Batu merupakan bagian dari kesatuan wilayah yang dikenal dengan Malang Raya.
Berdasarkan UU Nomor 11 Tahun 2001 tentang Pembentukan Kota Batu, wilayah administratif Kota Batu terdiri atas 3 (tiga) Kecamatan, yaitu Kecamatan Batu, Kecamatan Junrejo dan Kecamatan Bumiaji. Ketiga kecamatan tersebut terbagi menjadi 20 desa dan 4 kelurahan.
Berikut ini telah disediakan beberapa link twibbon peringatan HUT Kota Batu 2023 yang cocok untuk dibagikan di media sosial seperti Instagram, Twitter (X), Facebook, WhatsApp pada dan lain sebagainya.
Cara Memasang Foto pada Twibbon
Bagi yang belum mengetahui bagaimana cara memasang foto pada link twibbon Hari Jadi Kota Batu ke 22 ini, simak langkahnya di bawah ini:
1. Pilih salah satu link twibbon di bawah ini yang akan digunakan untuk mengedit dan mengunggahnya di media sosial, pilihlah desain yang paling menarik.
2. Klik ‘pilih foto’ untuk memilih foto mana yang akan diedit pada galeri handphone yang digunakan.
3. Setelah memilih foto kemudian sesuaikan foto pada bingkai Twibbon dengan cara menggeser atau zoom.