Sukiman bahkan mengimbau anak muda di desanya untuk berkarier di kampung halaman sekaligus memajukan kembali obyek wisata Deles Indah.
Selain itu, Pokdarwis juga mengatur para pedagang setempat untuk tidak mematok harga makanan terlalu tinggi serta menampilkan harga di daftar menu agar wisatawan tidak merasa terkecoh.
Bagi yang ingin berkunjung, wisatawan dapat menggunakan kendaraan roda dua atau roda empat. Namun, pengunjung harus berhati-hati karena terdapat beberapa ruas jalan menuju Deles Indah yang rusak parah.
Salah satu pengunjung asal Yogyakarta, Zaki Nurashari mengatakan puas berkunjung ke Deles Indah karena tempatnya masih asri dan banyak spot menarik untuk dikunjungi.
“Di sini ada banyak tempat menarik termasuk hutan pinus ini, spot favorit saya di hutan pinus karena tempatnya masih asri dan belum banyak bangunan,” ujar Zaki yang sudah tiga kali berkunjung ke Deles Indah.****
Kontributor: Ariq Fajar