Berita , Jabar
Diduga ODGJ Tenggelam di Sungai Kalimalang Karawang, Terus Dilakukan Pencarian
Rizky Riawan Nursatria
diduga seorang ODGJ tenggelam di sungai Kalimalang Karawang dalam pencarian Tim SAR dan BASARNAS. (Foto: Unsplash/Tim Marshal)
HARIANE - Diduga seorang ODGJ tenggelam di sungai Kalimalang Karawang, Selasa, 14 Juni 2022. Tempat ODGJ (Orang Dalam Gangguan Jiwa) tenggelam di daerah sekitar sungai Kalimalang Cidomba, Kecamatan Telukjambe Timur, Karawang.
ODGJ tenggelam di sungai Kalimalang Karawang membuat warga sekitar Cidomba heboh. Video pencarian Tim SAR beredar di media sosial Instagram saat ini.
Dikutip dari akun Instagram Halo Karawang, ODGJ tenggelam di sungai Kalimalang Karawang telah ditangani oleh Kepolisian yang terlihat tiba di sekitaran lokasi pencarian.
"Dikabarkan telah tenggelam seorang warga yang belum diketahui identitasnya namun menurut warga sekitar korban adalah pengidap ODGJ. Petugas dan Tim SAR masih melakukan pencarian terhadap korban di sekitaran irigasi Kalimalang, Cidomba Telukjambe Timur sampai sore ini. Selasa (14/6)," tulis akun Instagram Halo Karawang.
BACA JUGA : Perbaikan Sejumlah Ruas Jalan dan Jembatan di Karawang yang Akan Segera Dilaksanakan