Berita , D.I Yogyakarta , Kesehatan

Dinkes Ungkap 302 Warga Bantul Alami Depresi, Terbanyak Usia 18-59 Tahun

profile picture Andi May
Andi May
Dinkes Ungkap Sebanyak 312 Warga Bantul Alami Depresi, Terbanyak Usia 18-59 Tahun
Ilustrasi penderita depresi. (Foto: Jcomp/Freepik).

HARIANE - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bantul mengungkap sebanyak 302 warga Bantul alami depresi atau gangguan kesehatan mental.

Data tersebut berdasarkan jumlah pasien yang tengah ditangani petugas psikologi di tiap puskesmas di Kabupaten Bantul. 

Kepala Seksi Pelayanan dan Pengembangan Mutu Kesehatan Dasar dan Tradisional, Ahmad Riyanto mengungkapkan pasien depresi terbanyak yakni berada di usia 18 tahun ke atas. 

"Sebanyak 275 pasien dari usia 18 hingga 59 tahun menjalani perawatan di puskesmas karena gangguan kesehatan mental," ujar Ahmad Riyanto. 

Sedangkan usia 18 tahun ke bawah atau cenderung ke remaja hingga anak-anak sebanyak 50 orang mengalami depresi. 

Pasien usia 60 tahun ke atas atau lanjut usia (lansia) yang menjalani perawatan akibat depresi sebanyak 13 orang. 

Kepala Dinkes Bantul, Agus Tri Widyantara mengatakan jumlah pasien depresi yang mencapai ratusan orang itu membuktikan bahwa tekanan psikologi yang dialami oleh masyarakat cukup besar. 

"Kalau melihat data tersebut, memang harus diakui bahwa tekanan psikologi yang dialami masyarakat cukup besar," ujar Agus saat dihubungi Hariane, Jumat 13 Oktober 2023. 

Hal yang sangat dikhawatirkan, kata Agus, yakni tekanan-tekanan tersebut mengakibatkan terjadinya gangguan jiwa, baik dari tingkat ringan hingga berat. 

Menurutnya, gangguan kesehatan mental dapat disebabkan banyak faktor baik dari segi finansial hingga sosial yang dialami pasien. 

"Penyebabnya dari berbagai faktor, baik dari segi ekonomi, sosial, konflik dalam keluarga atau lingkungan, faktor kepribadian dan sebagainya," ungkapnya. 

Agus juga memaparkan gejala depresi yang sering dialami akibat tekanan-tekanan psikologis yang berujung pada gangguan jiwa. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Jumat, 22 November 2024 20:29 WIB
4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

Jumat, 22 November 2024 20:05 WIB
Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Jumat, 22 November 2024 19:44 WIB
Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Jumat, 22 November 2024 18:49 WIB
Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB