Berita , D.I Yogyakarta , Ekbis

Dorong Pelajar Gemar Menabung, CIMB Niaga Beri Pelatihan Literasi Keuangan di STEMBAYO Bareng OJK

profile picture Yohanes Angga
Yohanes Angga
Dorong Pelajar Gemar Menabung, CIMB Niaga Beri Pelatihan Literasi Keuangan di STEMBAYO Bareng OJK
Puluhan pelajar STEMBAYO mengikuti kegiatan literasi keuangan bersama Bank CIMB Niaga dan OJK DIY. Foto/Yohanes Angga.

HARIANE - Puluhan pelajar di STM Pembangunan Yogyakarta (STEMBAYO) mengikuti Tour de Bank yang digelar oleh Bank CIMB Niaga dengan berkolaborasi bersama Otoritas Jasa Keuangan (OJK) DIY pada Jumat, 16, Agustus, 2024. 

Diadakannya kegiatan ini juga bertepatan dengan Hari Indonesia Menabung, yang bertujuan memberikan literasi keuangan kepada generasi muda agar pintar mengelola finansial. 

Deputi Direktur Pengawasan Perilaku PUJK, Edukasi, Perlindungan Konsumen dan Layanan Manajamen Strategis OJK DIY, Dinavia Tri Riandari mengatakan, pelajar menjadi sasaran literasi yang tepat.

Sehingga, gerakan Tour de Bank oleh CIMB Niaga ini sangatlah penting untuk mengenalkan literasi keuangan sedini mungkin. 

"Ini menjadi penting untuk mengedukasi keuangan. Kalau mereka bisa menyusun keuangan dengan baik semoga bisa lebih baik masa depannya. Anak-anak ini akan punya penghasilan dan harapannya mereka bisa menabung, juga berinvestasi untuk masa depan mereka," kata dia. 

Apalagi, kata dia, anak-anak muda cenderung belum bisa memilah mana yang harus diprioritaskan dan tidak.

Ia melihat anak-anak usia pelajar lebih mudah terpengaruh dan mengikuti tren karena viral. Padahal, dengan mendapat informasi dan pendidikan tepat, maka mereka bisa menjadi lebih produktif dan efisien. 

"Apalagi mereka itu kan, FOMO. Harapannya dengan bank masuk sekolah, literasi berjalan, maka setelah lulus sekolah dan punya penghasilan sendiri bisa digunakan dengan baik. Termasuk untuk investasi, mereka harus bisa memahami," ujarnya. 

Community Development Head CIMB Niaga, Astrid Chandrasari mengatakan, sejak 2011 lalu pihaknya telah menjangkau lebih dari 90 ribu pelajar di seluruh wilayah Indonesia.

Menurutnya, kegiatan ini juga sebagai implementasi dukungan progam satu rekening satu pelajar (KEJAR) dari OJK. 

"Sampai Juni 2024, program ini sudah menjangkau 90.658 pelajar di berbagai kota di Indonesia. Di tahun 2023, program ini juga sukses menjangkau 27 kota dan jumlah peserta 7.646 pelajar dari 84 sekolah, serta berhasil membuka 1.945 rekening tabungan baru pelajar," ucapnya. 

Di tahun 2024 ini, lanjutnya, program literasi dan inklusi keuangan akan berlanjut di 20 kota, termasuk Yogyakarta.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Sabtu, 18 Januari 2025 17:45 WIB
Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Sabtu, 18 Januari 2025 16:16 WIB
Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Sabtu, 18 Januari 2025 15:20 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 18 Januari 2025 10:36 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Sabtu, 18 Januari 2025 10:35 WIB
DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

Sabtu, 18 Januari 2025 08:22 WIB
Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Jumat, 17 Januari 2025 21:54 WIB
Hasil Kualifikasi Piala Asia Futsal Wanita 2025: Indonesia Cukur India 6-0

Hasil Kualifikasi Piala Asia Futsal Wanita 2025: Indonesia Cukur India 6-0

Jumat, 17 Januari 2025 18:42 WIB
Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Ajukan Permohonan, Polisi Tangguhkan Penahanan

Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Ajukan Permohonan, Polisi Tangguhkan Penahanan

Jumat, 17 Januari 2025 16:55 WIB
Guru Besar UGM Setujui Usulan Program MBG Pakai Dana Zakat, Asalkan Akuntanbilitasnya Tetap ...

Guru Besar UGM Setujui Usulan Program MBG Pakai Dana Zakat, Asalkan Akuntanbilitasnya Tetap ...

Jumat, 17 Januari 2025 15:54 WIB