Berita

Duh! Pedagang Sate Ditusuk Pembeli Gegara Kecap Terlalu Encer

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
pedagang sate ditusuk pembeli
https://tribratanews-restanggamus.lampung.polri.go.id/detail-post/polsek-pugung-tangkap-pelaku-penganiayaan-pedagang-sate

HARIANE – Geger kasus pedagang sate ditusuk pembeli pada Jumat, 30 Mei 2025 sekitar pukul 20.30 WIB.

Insiden berdarah itu terjadi di Dusun Taman Sari, Pekon Tanjung Agung, Kecamatan Pugung, Kabupaten Tanggamus, Lampung.

Akibat insiden tersebut, korban bernama Suje’i (33) warga Pekon Tanjung Agung mengalami luka yang cukup parah di bagian leher kanan, tangan kiri dan dada.

Kronologi Pedagang Sate Ditusuk Pembeli

Berdasarkan keterangan Polsek Pugung, insiden pedagang sate ditusuk pembeli itu bermula saat pelaku ES (33) warga Dusun Kepayang datang ke warung Suje’i dan membeli sate.

Tak lama setelah pulang, pelaku kembali ke warung korban dengan kondisi marah karena kecewa dengan kualitas sate yang ia beli dari korban.

Pelaku mengeluh karena kecap dalam satenya encer, tusukannya kurang bersih dan ada daging yang nyangkut di mulutnya.

Pelaku selanjutnya menyerang korban dengan pisau yang ia bawa. Korban ditusuk berkali-kali oleh pelaku dan mengenai beberapa bagian tubuhnya.

Aksi brutal pelaku baru berhenti saat salah seorang warga bernama Amin Hadi memergokinya. Amin kemudian menarik dan mendorong pelaku keluar dari warung.

Selanjutnya korban dilarikan ke Klinik Husada di Suka Agung untuk mendapatkan perawatan medis.

Pelaku berhasil ditangkap oleh Tim Tekab 308 Polsek Pugung pada Sabtu (31/5/2025) pukul 01.00 WIB dini hari di kediamannya.

Saat proses penangkapan, pihak keluarga pelaku menunjukkan bukti bahwa ES memiliki riwayat gangguan jiwa, dibuktikan dengan surat kontrol dari RSJ daerah Provinsi Lampung.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Diduga Mengantuk, Pemotor Tewas Usai Tabrak Tiang Listrik di Tanjung Barat Dini Hari ...

Diduga Mengantuk, Pemotor Tewas Usai Tabrak Tiang Listrik di Tanjung Barat Dini Hari ...

Selasa, 22 Juli 2025
Penutupan Jalan Honggowongso Solo 22—23 Juli 2025, Ada Peringatan Haul Kyai Ahmad Siroj ...

Penutupan Jalan Honggowongso Solo 22—23 Juli 2025, Ada Peringatan Haul Kyai Ahmad Siroj ...

Selasa, 22 Juli 2025
Investasi Tembus Rp 421 Miliar, Pemkab Gunungkidul Upayakan Pemerataan di Zona Utara

Investasi Tembus Rp 421 Miliar, Pemkab Gunungkidul Upayakan Pemerataan di Zona Utara

Selasa, 22 Juli 2025
Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 Juli 2025 Meroket! Naik Rp 19 ...

Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 Juli 2025 Meroket! Naik Rp 19 ...

Selasa, 22 Juli 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Selasa 22 Juli 2025 Naik Drastis, Cek Daftarnya ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Selasa 22 Juli 2025 Naik Drastis, Cek Daftarnya ...

Selasa, 22 Juli 2025
Jadwal KRL Solo Jogja 22-28 Juli 2025, Kereta Melewati Wilayah Klaten

Jadwal KRL Solo Jogja 22-28 Juli 2025, Kereta Melewati Wilayah Klaten

Selasa, 22 Juli 2025
BEM SI Bakal Gelar Aksi Serentak 25-27 dan 28 Juli 2025, Kritisi Kebijakan ...

BEM SI Bakal Gelar Aksi Serentak 25-27 dan 28 Juli 2025, Kritisi Kebijakan ...

Senin, 21 Juli 2025
Polres Kulon Progo Selidiki Kasus Pencurian Toko Berjejaring

Polres Kulon Progo Selidiki Kasus Pencurian Toko Berjejaring

Senin, 21 Juli 2025
Kebakaran di Tambora Jakbar Hari ini Hanguskan 70 Rumah, Polisi Dirikan Posko

Kebakaran di Tambora Jakbar Hari ini Hanguskan 70 Rumah, Polisi Dirikan Posko

Senin, 21 Juli 2025
Koperasi Merah Putih di Kulon Progo Siap secara Kelembagaan

Koperasi Merah Putih di Kulon Progo Siap secara Kelembagaan

Senin, 21 Juli 2025