Berita , Nasional
Ganjar Mahfud Resmi Daftar ke KPU, Sekalian Menyerahkan Buku Visi dan Misi
HARIANE- Pasangan Ganjar Mahfud resmi daftar ke KPU sebagai calon presiden dan calon wakil presiden pada hari ini Kamis, 19 September 2023 sekitar pukul 13.15 WIB.
Selain dokumen persyaratan, Ganjar dan Mahfud juga menyerahkan buku berisikan visi dan misi kepada ketua KPU Hasyim Asy'ari.
Ganjar menyatakan akan berusaha memberikan yang terbaik, untuk kemajuan bangsa dan negara.
Acara pendaftaran dimulai dengan sambutan dari Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri yang mengapresiasi kinerja KPU yang telah dan sedang bekerja keras melancarkan proses Pemilu 2024.
Selanjutnya pasangan Ganjar-Mahfud kemudian mulai menyerahkan sejumlah dokumen yang menjadi persyaratan pendaftaran untuk dapat ditetapkan sebagai capres dan cawapres oleh KPU.
Ganjar Mahfud resmi daftar ke KPU sekalian juga memberikan buku berisi visi misinya kepada ketua KPU Hasyim Asy'ari.
Dalam sambutannya Ganjar mengucapkan terima kasih banyak kepada para pendukungnya dan berjanji akan membawa Indonesia yang lebih maju lagi ke depannya.
"Dan mudah-mudahan kami bisa memberikan yang terbaik, pasti paling netral, layanan terbaik dan kita persembahkan untuk kemajuan bangsa dan negara," ucap Ganjar.
Usai mendaftar di KPU, Ganjar dan Mahfud mendapatkan surat pengantar dari KPU untuk pengecekan kesehatan.