Berita

Geger 5 Tokoh NU Bertemu Presiden Israel, Ketua PBNU : Sangat Disesalkan

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
tokoh NU bertemu Presiden Israel
Begini tanggapan Ketua PBNU terkait berita 5 tokoh NU bertemu Presiden Israel. (NU Online)

HARIANE – Heboh lima tokoh NU bertemu Presiden Sirael Isaac Herzog di negara yang sedang konflik dengan Palestina tersebut.

Lima Nahdliyin yang bertemu dengan Presiden Israel yaitu Gus Syukron Makmun, Dr. Zainul Maarif, Munawar Aziz, Nurul Bahrul Ulum dan Izza Annafisah Dania.

Belum diketahui secara pasti kapan dan tujuan kelima tokoh Nahdliyin bertemu Presiden Israel. Namun yang pasti, hal tersebut memicu reaksi keras dari PBNU.

5 Tokoh NU Bertemu Presiden Israel Isaac Herzog

Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Savic Ali menyesalkan keputusan 5 tokoh Nahdliyin bertemu Presiden Israel.

Menurutnya, pertemuan tersebut tidak mengatasnamakan organisasi. Mengingat PBNU juga belum mengetahui atas dukungan pihak mana kelima Nahdliyin tersebut berangkat.

“Kemungkinan kunjungan mereka atas nama pribadi. Kita tidak tahu tujuannya apa dan siapa yang mensponsorinya. Ini tindakan yang disesalkan,” ujar Savic Ali.

Savic menambahkan kalau kunjungan tersebut dinilai sebagai tindakan seseorang yang tak memahami geopolitik, kebijakan NU bahkan perasaan Nahdliyin secara keseluruhan.

Mengingat sikap PBNU maupun Nahdliyin sangat jelas, yaitu berdiri di sisi Palestina dan mengecam agresi militer yang dilancarkan oleh Israel.

“Israel sampai saat ini tak mengakui Palestina dan terus melakukan agresi militer yang memakan ribuan jiwa. Israel masih menjatuhkan bom dan peluru kepada warga Palestina. Korbannya banyak sekali, warga sipil,” imbuhnya seperti dikutip dari NU Online.

Meski menyesalkan perbuatan lima orang tersebut, namun Savic tidak gegabah dalam memberikan sanksi.

Menurutnya, PBNU akan melakukan klarifikasi terlebih dahulu kepada kelima orang tersebut terkait tujuan mereka bertemu Presiden Israel.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Pemberangkatan Haji 2025 Gelombang Pertama

Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Pemberangkatan Haji 2025 Gelombang Pertama

Selasa, 22 April 2025
Rencana Prabowo Datangkan Pengungsi dari Palestina, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Rencana Prabowo Datangkan Pengungsi dari Palestina, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Selasa, 22 April 2025
Awas! 7 Snack ini Mengandung Babi Padahal Kantongi Sertifikat Halal

Awas! 7 Snack ini Mengandung Babi Padahal Kantongi Sertifikat Halal

Selasa, 22 April 2025
Dikenal Cinta Perdamaian, Haedar Nashir Sampaikan Pesan Terakhir Paus Fransiskus

Dikenal Cinta Perdamaian, Haedar Nashir Sampaikan Pesan Terakhir Paus Fransiskus

Selasa, 22 April 2025
Perahu Nelayan Terbalik Diterjang Gelombang Tinggi di Pantai Depok Bantul

Perahu Nelayan Terbalik Diterjang Gelombang Tinggi di Pantai Depok Bantul

Selasa, 22 April 2025
Pemkab Gunungkidul Siapkan Utang untuk Percepatan Pembangunan

Pemkab Gunungkidul Siapkan Utang untuk Percepatan Pembangunan

Selasa, 22 April 2025
Kecelakan di Tambak Osowilangun Surabaya, Sopir Tewas Ditabrak Truk Trailer

Kecelakan di Tambak Osowilangun Surabaya, Sopir Tewas Ditabrak Truk Trailer

Selasa, 22 April 2025
Penetapan Hari Keris Nasional 19 April Ditentang, Begini Alasannya

Penetapan Hari Keris Nasional 19 April Ditentang, Begini Alasannya

Selasa, 22 April 2025
Mantap! Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 April 2025 Tembus Rp 2 ...

Mantap! Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 April 2025 Tembus Rp 2 ...

Selasa, 22 April 2025
Lurah di Gunungkidul Disiram Air Oleh Debt Collector, Bupati Endah Berikan Pendampingan

Lurah di Gunungkidul Disiram Air Oleh Debt Collector, Bupati Endah Berikan Pendampingan

Selasa, 22 April 2025