Jatim
Jadwal Festival Kali Brantas 2023, Hadir di 7 Kampung Wisata Tematik Kota Malang
HARIANE - Berikut jadwal Festival Kali Brantas yang akan dilaksanakan di 7 kampung wisata tematik Kota Malang.
Festival Kali Brantas ini hadir setiap tahun bertujuan untuk memperingati hari Sungai Nasional yang akan jatuh pada tanggal 27 Juli 2023.
Selain untuk memperingati hari Sungai Nasional tujuan diadakannya Festival Kali Brantas ini adalah untuk melestarikan budaya serta menanamkan kecintaan pada sungai.
Tahun ini Festival Kali Brantas yang diadakan oleh Pemerintah Kota Malang ini akan hadir di 7 kampung wisata tematik yang ada di Kota Malang.
Agar tidak ketinggalan acara ini simak informasi mengenai jadwal, tempat lokasi acara, dan juga rangkaian acaranya di bawah ini.
Jadwal Festival Kali Brantas 2023 Siap Hadir di 7 Kampung Wisata Kota Malang
Jadwal Festival Kali Branta 2023 ini diunggah oleh akun Instagram Pemerintah Kota Malang yang mengajak seluruh warga Kota Malang untuk memeriahkan acara tersebut.
Festival Kali Brantas 2023 ini diadakan mulai tanggal 21 - 27 Juli 2023 di 7 kampung wisata tematik Kota Malang.
Pembukaan Festival Kali Brantas 2023 ini ditandai dengan digelarnya acara Petik Tirto Amerta yang dilaksanakan di Titik Nol Sumber Bratas, Kota Batu Jum'at lalu.