Jadwal LRT Palembang 2022, Solusi Transportasi Dari Bandara
HARIANE - Jadwal LRT Palembang 2022 sudah mulai diupdate oleh akun resmi LRT Sumatera Selatan di Instagram.
Jadwal LRT Palembang 2022 diketahui sama dengan tahun 2021 dan memuat 88 perjalanan.
Jadwal LRT Palembang 2022 dishare oleh akun Instagram @lrtsumsel pada 16 Februari 2022 untuk jadwal perjalanan selama tahun 2022.
Light Rail Transit atau LRT Palembang diketahui mulai beroperasi pada tahun 2018.
Sejak saat itu, keberadaan LRT Palembang membuat transportasi menuju dan dari Bandar Udara Sultan Mahmud Badaruddin II menjadi semakin mudah.
LRT masih menjadi salah satu pilihan transportasi umum bagi warga Palembang. LRT dapat digunakan sehari-hari maupun sebagai sarana transportasi wisata pada akhir pekan.
LRT Palembang diketahui menjadi salah satu ikon transportasi terbaik di Palembang.
LRT Palembang juga mempunyai layanan dan fasilitas yang masih sangat terjaga sampai detik ini. Jadwal keberangkatannya pun tidak berubah-ubah secara drastis dalam waktu dekat, hal ini membuat masyarakat semakin mudah untuk menggunakan layanan transportasi yang satu ini.
Jika Anda belum pernah merasakan mode transportasi yang satu ini, Anda tidak perlu khawatir karena LRT Palembang mempunyai jadwal perjalanan yang banyak sehingga Anda tidak perlu menunggu terlalu lama di stasiun.
BACA JUGA : Bagaimana Cara Mendapatkan Booster Vaksin COVID-19 di Palembang? Yuk Simak Ketentuannya!