Berita

Jalang Nataru, Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Kangkung, Bandar Lampung Stabil

profile picture Nadhirah
Nadhirah
Jalang Nataru, Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Kangkung, Bandar Lampung Stabil
Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan melakukan pantauan harga bahan pokok di Pasar Kangkung, Bandar Lampung Selasa 5 Desember 2023.

HARIANE - Jelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru), Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan melakukan pantauan harga bahan pokok di Pasar Kangkung, Bandar Lampung Selasa 5 Desember 2023.

Dari hasil pemantauan, harga dan stok bapok di pasar tersebut relatif stabil.

Menurut Mendag, pemerintah menjamin ketersediaan bapok dengan harga terjangkau agar Nataru dapat berlangsung dengan baik.

"Jelang periode Natal dan Tahun Baru, yang terpenting adalah pasokan tersedia dan banyak. Jadi konsumsi terjaga," ujar Zulkifli pada wartawan.

Menurutnya, pemerintah akan melakukan intervensi jika ketersediaan barang melimpah namun harga bahan pangan masih tinggi. Salah satunya bisa dilakukan dengan memberikan subsidi transportasi.

"Di periode akhir tahun ini, pemerintah daerah, baik itu melalui gubernur, bupati, walikota, semua bisa melakukan subsidi transportasi untuk sejumlah komoditas dengan tujuan menjaga harga tetap stabil," ucapnya.

Ia menjelaskan, dalam upaya melakukan stabilisasi harga pangan di akhir tahun pihaknya hanya bertugas untuk mengawasi serta dan memberikan kebijakan. Sedangkan untuk pelaksanaan kebijakan dilakukan sepenuhnya oleh pemerintah daerah.

Berdasarkan pantauan di Pasar Kangkung, tercatat sejumlah barang kebutuhan pokok dalam kisaran harga yang wajar dan stabil.

Harga beras misalnya, beras kualitas medium dihargai antara Rp13.500-Rp14.000/kg, beras premium Rp14.500-Rp15.000/kg dan beras SPHP BULOG Rp10.800/kg.

Begitu pula dengan harga gula pasir yang dijual dengan harga Rp17.000/kg.

Adapun harga minyak goreng, tepung terigu, telur ayam dan lainnya masih dalam tahap wajar, yakni minyak goreng curah Rp13.500/liter; minyak goreng kemasan Rp16.500/liter; MINYAKITA Rp15.000/liter; tepung terigu Rp12.000/kg; daging sapi Rp130.000/kg; daging ayam ras Rp35.000/kg; telur ayam ras Rp27.000/kg; cabai merah keriting Rp85.000/kg; cabai merah besar Rp85.000/kg; cabai rawit merah Rp90.000/kg; bawang merah Rp30.000/kg; bawang putih kating Rp40.000/kg; serta bawang putih honan Rp30.000/kg.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Peringati Hari Kartini, Bupati Gunungkidul: Perempuan Tidak Boleh Takut Bersaing

Peringati Hari Kartini, Bupati Gunungkidul: Perempuan Tidak Boleh Takut Bersaing

Senin, 21 April 2025
Tren Coffee Shop Menjamur, Pemkab Sleman Dorong Produktivitas Kopi Merapi

Tren Coffee Shop Menjamur, Pemkab Sleman Dorong Produktivitas Kopi Merapi

Senin, 21 April 2025
Muncul Nama Kaliurang Pada Minuman Beralkohol, Pemkab Sleman Mensomasi Perusahaan

Muncul Nama Kaliurang Pada Minuman Beralkohol, Pemkab Sleman Mensomasi Perusahaan

Senin, 21 April 2025
Pengakuan Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Bantul, Sempat Adu Tantang dengan Korban

Pengakuan Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Bantul, Sempat Adu Tantang dengan Korban

Senin, 21 April 2025
Damkar Pekalongan Dapat Laporan Kebakaran Palsu, Pelapor Bisa Kena Pidana

Damkar Pekalongan Dapat Laporan Kebakaran Palsu, Pelapor Bisa Kena Pidana

Senin, 21 April 2025
Pemalakan di Toko Sembako Banjaran Bandung, Pembeli Diancam Pakai Sajam

Pemalakan di Toko Sembako Banjaran Bandung, Pembeli Diancam Pakai Sajam

Senin, 21 April 2025
Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Senin, 21 April 2025
Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Senin, 21 April 2025
Calon Jamaah Haji Gunungkidul Akan Jalani Vaksinasi Miningitis dan Polio

Calon Jamaah Haji Gunungkidul Akan Jalani Vaksinasi Miningitis dan Polio

Senin, 21 April 2025
Wow, Harga Emas Antam Hari ini Senin 21 April 2025 Naik Rp 15 ...

Wow, Harga Emas Antam Hari ini Senin 21 April 2025 Naik Rp 15 ...

Senin, 21 April 2025