Berita , D.I Yogyakarta

Jelang Nataru 2024 di DIY, Pemkot Yogyakarta Pantau Kesiapan Akomodasi Pariwisata

profile picture Ica Ervina
Ica Ervina
Jelang Nataru 2024 di DIY, Pemkot Yogyakarta Pantau Kesiapan Akomodasi Pariwisata
Pemerintah Kota Yogyakarta melakukan pemantauan dan pemeriksaan akomodasi di Kebun Binatang Gembira Loka Zoo juntuk kesiapan Nataru 2024 di DIY. (Foto: Hariane/Ica Ervina)

HARIANE- Jelang libur Natal dan Tahun Baru atau Nataru 2024 di DIY, Pemerintah Kota Yogyakarta lakukan pemeriksaan setiap destinasi wisata dan penyedia jasa akomodasi di beberapa lokasi yang diprediksi mengalami kenaikan pengunjung.

Tempat wisata yang dicek mulai dari Kebun Binatang Gembira Loka (GL Zoo), The Tjokro Style Hotel, Galeria Mall, hingga XT Square yang kini tengah melangsungkan event pasar malam hingga pergantian tahun 2024.

Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Kota Yogyakarta, Wahyu Hendratmoko menyebut pemeriksaan dilakukan untuk melihat kesiapan destinasi mulai sarana pradana hingga SDM. 

"Pemeriksaan dilakukan untuk bisa melihat secara langsung kesiapan destinasi, pelaku industri pariwisata dalam menerima kunjungan wisatawan dalam jumlah banyak," ujarnya usai melakukan pemeriksaan di Gembiraloka Zoo pada Senin, 18 Desember 2023.

Pemeriksaan uji dilakukan sekaligus sebagai tndak lanjut Surat Edaran (SE) dari Kemenparekraf RI, terkait penyelenggaraan pariwisata aman, nyaman dan menyenangkan saat liburan Nataru. Sehingga perlu dilakukan sosialisasi kepada pihak yang bersangkutan. 

"Kita sosialisasikan kepada teman-teman pengelola dan alhamdulillah di hari ini sudah cukup bagus dalam melaksanakan mitigasi penerimaan kunjungan wisatawan dalam jumlah banyak," lanjutnya. 

Wahyu berharap melalui pemeriksaan akomodasi ini dapat memberikan ruang nyaman serta mendatangkan lebih banyak lagi wisatawan pada masa libur Nataru 2024 di DIY. 

"Nataru ini kita berikan pelayanan terbaik, (wisatawan) akan datang lagi dalam jumlah yang banyak,menginap lebih lama dan belanja lebih besar untuk kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat Kota Yogyakarta," pungkasnya. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Tanggapan Haedar Nashir Soal Pengangkatan Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Menhan

Tanggapan Haedar Nashir Soal Pengangkatan Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Menhan

Kamis, 13 Februari 2025 12:38 WIB
Komunitas Madura Temui Gubernur DIY Usai Beredar Surat Tantangan Carok, Ini Saran Sri ...

Komunitas Madura Temui Gubernur DIY Usai Beredar Surat Tantangan Carok, Ini Saran Sri ...

Kamis, 13 Februari 2025 11:46 WIB
Tunggu Aturan Pusat, 3 Kalurahan di Gunungkidul Belum Bisa Lakukan PAW Lurah

Tunggu Aturan Pusat, 3 Kalurahan di Gunungkidul Belum Bisa Lakukan PAW Lurah

Kamis, 13 Februari 2025 11:02 WIB
Kemenag : Seluruh Jamaah Haji Reguler 2025 Wajib Punya BPJS Aktif

Kemenag : Seluruh Jamaah Haji Reguler 2025 Wajib Punya BPJS Aktif

Kamis, 13 Februari 2025 09:47 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Kamis 13 Februari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Antam Hari ini Kamis 13 Februari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Kamis, 13 Februari 2025 09:46 WIB
Dampak Efisiensi Anggaran, Pemkab Gunungkidul Tidak Lagi Rapat di Hotel

Dampak Efisiensi Anggaran, Pemkab Gunungkidul Tidak Lagi Rapat di Hotel

Kamis, 13 Februari 2025 09:46 WIB
Kemarin Turun, Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 13 Februari 2025 Naik Lagi!

Kemarin Turun, Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 13 Februari 2025 Naik Lagi!

Kamis, 13 Februari 2025 09:46 WIB
Pemkab Bantul Pastikan Tidak Ada Pengurangan Pegawai Honorer Pasca Inpres Efisiensi Anggaran

Pemkab Bantul Pastikan Tidak Ada Pengurangan Pegawai Honorer Pasca Inpres Efisiensi Anggaran

Rabu, 12 Februari 2025 22:26 WIB
Cara Cek NIK KTP Penerima Bansos PKH Februari 2025 Secara Online

Cara Cek NIK KTP Penerima Bansos PKH Februari 2025 Secara Online

Rabu, 12 Februari 2025 21:41 WIB
ATM Bank BPD DIY di Kulon Progo Hampir Dibobol Maling, Polisi Lakukan Penyelidikan

ATM Bank BPD DIY di Kulon Progo Hampir Dibobol Maling, Polisi Lakukan Penyelidikan

Rabu, 12 Februari 2025 20:58 WIB