Berita

Jelang Penutupan, Jumlah Jamaah Haji Khusus yang Lunasi Biaya Haji 2025 Baru 51%

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
haji 2025
Jamah haji khusus yang sudah melunasi biaya haji 2025 baru 51%. (Pexels/Waqed Walid)

HARIANE – Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama mencatat, per tanggal 4 Februari kemarin baru 51% jamaah haji khusus yang melunasi biaya haji 2025.

“Sampai hari ini, 8.332 jamaah haji khusus sudah melunasi biaya haji atau sekitar 51%,” terang Direktur Bina Umrah dan haji Khusus Kemenag, Nugraha Stiawan.

Angka tersebut tentu jauh dari target , mengingat pelunasan Biaya perjalanan ibadah haji (Bipih) bagi jamaah haji khusus akan ditutup pada Jumat, 7 Februari 2025 mendatang.

Terkait hal tersebut, Nugraha Stiawan mengajak jamaah haji khusus yang berhak melunasi untuk segera melakukan pelunasan di sisa waktu yang ada.

Persiapan Ibadah Haji 2025

Kemenag melalui Pejabat Pembuat Komitmen telah memasuki tahap penandatanganan kontrak dengan sejumlah penyedia layanan dan ditargetkan selesai sebelum 14 Februari 2025.

Bersamaan dengan hal tersebut, Kemenag juga telah merilis daftar nama jamaah haji khusus yang berhak melunasi biaya haji 2025.

Daftar nama tersebut telah dirilis sejak 23 Januari 2025 dan bisa di cek via online melalui laman dan media sosial Kementerian Agama.

Kuota haji khusus 2025 ada 17.680 jamaah dengan rincian 3.404 jamaah haji khusus lunas tunda, 12.724 jamaah haji khusus berdasarkan nomor porsi berikutnya, 177 jamaah prioritas lansia serta 1.375 petugas haji.

Berdasarkan data per 4 Februari 2025 kemarin, jumlah jamaah lunas tunda yang sudah melunasi Bipih ada 2.565 orang, jamaah nomor urut porsi ada 5.711 orang dan lansia 56 orang.

“Ada juga 2.134 jamaah haji khusus yang melakukan pengisian kuota namun dengan status cadangan. Sehingga jika dijumlahkan dengan cadangan, total 10.466 jamaah sudah melakukan pelunasan Bipih haji khusus,” sambung Nugraha.

Demikian informasi terkait kuota jamaah haji khusus yang baru terisi 51% padahal penutupan pelunasan biaya haji 2025 tinggal menghitung hari. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Tak Ada Timbunan Sampah, Pemkot Yogya Mulai Gulirkan Pengelolaan Sampah Secara Real Time

Tak Ada Timbunan Sampah, Pemkot Yogya Mulai Gulirkan Pengelolaan Sampah Secara Real Time

Rabu, 16 April 2025
Uang Palsu Beredar di Pasar, Ini Yang Dilakukan Polisi

Uang Palsu Beredar di Pasar, Ini Yang Dilakukan Polisi

Rabu, 16 April 2025
Perempuan Asal Semarang Nekat Ceburkan diri ke Laut Pantai Baru Srandakan Bantul, Ternyata ...

Perempuan Asal Semarang Nekat Ceburkan diri ke Laut Pantai Baru Srandakan Bantul, Ternyata ...

Rabu, 16 April 2025
Ditolak Warga karena Bau, Begini Tanggapan Peternak Babi di Plumutan Bambanglipuro

Ditolak Warga karena Bau, Begini Tanggapan Peternak Babi di Plumutan Bambanglipuro

Rabu, 16 April 2025
Modus Dokter Obgyn Garut saat Lecehkan Korbannya : Iming-iming USG Gratis

Modus Dokter Obgyn Garut saat Lecehkan Korbannya : Iming-iming USG Gratis

Rabu, 16 April 2025
Pasca Dipecat Atas Kasus Perselingkuhan, Pegawai di Gunungkidul Ajukan Banding

Pasca Dipecat Atas Kasus Perselingkuhan, Pegawai di Gunungkidul Ajukan Banding

Rabu, 16 April 2025
Puluhan Remaja Serang Pemukiman di Jatinegara, Warga Luka-Luka

Puluhan Remaja Serang Pemukiman di Jatinegara, Warga Luka-Luka

Rabu, 16 April 2025
Hati-hati! Uang Palsu Beredar di Pasar Playen Gunungkidul

Hati-hati! Uang Palsu Beredar di Pasar Playen Gunungkidul

Rabu, 16 April 2025
Lecehkan Pasien saat USG, Oknum Dokter Obgyn di Garut Ditangkap Polisi

Lecehkan Pasien saat USG, Oknum Dokter Obgyn di Garut Ditangkap Polisi

Rabu, 16 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Rabu 16 April 2025 Naik Rp 20 Ribu, ...

Harga Emas Antam Hari ini Rabu 16 April 2025 Naik Rp 20 Ribu, ...

Rabu, 16 April 2025