Berita , Nasional

Jokowi Undang Capres ke Istana Negara Hari ini, Ada Apa?

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
Jokowi undang capres ke Istana
Jokowi undang capres ke Istana Negara hari ini 30 Oktober 2023. (Instagram/jokowi)

HARIANE – Presiden Jokowi undang capres ke Istana Negara, Jakarta, hari ini Senin, 30 Oktober 2023.

Informasi ini dibenarkan oleh Sekjen Partai Nasdem, Hermawi Taslim saat dimintai keterangan mengenai kabar tersebut.

“Tiga capres diundang ke Istana hari ini,” ujar Hermawi seperti dikutip dari Polda Metro Jaya News.

Belum diketahui secara pasti apa tujuan Presiden undang tiga capres ke Istana. Namun yang pasti, ketiga cawapres yang telah resmi dideklarasikan tidak ikut diundang dalam pertemuan kali ini.

“Tanpa cawapres,” lanjut Hermawi.

Jokowi Undang Capres ke Istana Negara Hari ini

Jokowi undang capres ke Istana
Jokowi saat menghadiri upacara Hari Santri 2023. (Youtube/Sekretariat Presiden)

Hingga berita ini diunggah, belum ada keterangan resmi dari Jokowi maupun ketiga capres yaitu Ganjar Pranowo, Anies Baswedan dan Prabowo Subianto mengenai tujuan mereka diundang ke Istana.

Meskipun begitu, Hermawi berspekulasi kalau maksud Jokowi undang capres ke Istana Negara sebagai wujud dukungan kepada ketiganya.

“Presiden pernah mengatakan bahwa beliau mendukung ketiga capres demi kebaikan bangsa. Nah siang ini ketiganya diundang ke Istana. Mungkin inilah wujud dukungan yang dimaksud,” imbuh Hermawi.

Pada puncak peringatan Hari Santri yang diselenggarakan pada 22 Oktober 2023 di Surabaya, Jokowi memang sempat menyatakan dukungannya kepada ketiga capres.

“Dukung semuanya untuk kebaikan negara ini,” ujarnya seperti dalam unggahan kanal Youtube Sekretariat Presiden.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 11 April 2025 Semakin Meroket! Cek Disini

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 11 April 2025 Semakin Meroket! Cek Disini

Jumat, 11 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 11 April 2025 Stabil, Cek Disini Sebelum ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 11 April 2025 Stabil, Cek Disini Sebelum ...

Jumat, 11 April 2025
Rencana Penataan Stasiun Lempuyangan, 13 Rumah Peninggalan Belanda Terdampak

Rencana Penataan Stasiun Lempuyangan, 13 Rumah Peninggalan Belanda Terdampak

Kamis, 10 April 2025
Dorong Warganya Tertib Adminduk, Pemkab Gunungkidul Segera Luncurkan Program Ini

Dorong Warganya Tertib Adminduk, Pemkab Gunungkidul Segera Luncurkan Program Ini

Kamis, 10 April 2025
Sepasang Kekasih Tewas di Kos Surabaya, Penyebab Masih Didalami

Sepasang Kekasih Tewas di Kos Surabaya, Penyebab Masih Didalami

Kamis, 10 April 2025
Warga Tolak Pengosongan Rumah untuk Penataan Stasiun Lempuyangan oleh PT KAI

Warga Tolak Pengosongan Rumah untuk Penataan Stasiun Lempuyangan oleh PT KAI

Kamis, 10 April 2025
20 Ekor Ternak Mati Selama 2 Bulan, DPKH Gunungkidul Segera Vaksin Ternak di ...

20 Ekor Ternak Mati Selama 2 Bulan, DPKH Gunungkidul Segera Vaksin Ternak di ...

Kamis, 10 April 2025
Duh! Tingkat Depresi Tinggi Karena Judol, Bantul Kekurangan Tenaga Psikolog

Duh! Tingkat Depresi Tinggi Karena Judol, Bantul Kekurangan Tenaga Psikolog

Kamis, 10 April 2025
Terperosok ke Jurang di Gunungkidul, Seorang Pengendara Motor Tewas 1 Lainnya Luka-Luka

Terperosok ke Jurang di Gunungkidul, Seorang Pengendara Motor Tewas 1 Lainnya Luka-Luka

Kamis, 10 April 2025
Jalan Rusak Ditanami Pohon, DPUPRKP Gunungkidul Akan Cek Lokasi

Jalan Rusak Ditanami Pohon, DPUPRKP Gunungkidul Akan Cek Lokasi

Kamis, 10 April 2025