Berita , Jabodetabek

Kapal Terbalik di Kepulauan Seribu, 1 Korban Dikabarkan Hilang

profile picture Indah Safitri
Indah Safitri
kapal terbalik di Kepulauan Seribu
Sebuah kapal terbalik di Kepulauan Seribu yang memuat puluhan penumpang. (Foto: Instagram/humasjakfire)

HARIANE - Laka laut kembali terjadi, terdapat sebuah kapal terbalik di Kepulauan Seribu pada hari Senin 11 Maret 2024 kemarin.

Kapal tersebut karam di laut bagian barat, Pulau Rambut, Kelurahan Pulau Untung Jawa, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan, Jakarta Utara.

Para penumpang kapal berhasil dievakuasi dan diselamatkan, namun terdapat satu korban yang dinyatakan hilang.

Korban Kapal Terbalik di Kepulauan Seribu Belum Ditemukan 

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Provinsi DKI Jakarta telah mengabarkan bahwa terdapat satu penumpang yang hilang dalam kejadian kapal terbalik kemarin.

Kapal terbalik di Kepulauan Seribu
Proses pencarian korban masih dilakukan. (Foto: Instagram/basarnasjakarta)

Petugas Penyelamat Sektor Kepulauan Seribu Selatan kemudian melakukan pencarian korban dari kapal yang karam tersebut.

Mendapat informasi, Petugas Penyelamat mengerahkan 1 unit dan 2 personel untuk bersinergi bersama Basarnas DKI Jakarta, TNI dan Polri untuk melakukan pencarian korban.

Pencarian korban sempat dihentikan pada hari Senin kemarin, pencarian korban kemudian dilanjutkan pada hari ini, Selasa, 12 Maret 2024. 

Berdasarkan akun Instagram Basarnas Jakarta yang telah mengevakuasi penumpang kapal yang terbalik kemarin, sejumlah penumpang dinyatakan selamat.

Diketahui sebelumnya telah terjadi laka laut yang mengakibatkan sebuah kapal motor pari kudus jenis speedboat terbalik setelah diterjang ombak pada Senin, 11 Maret 2024 sekitar pukul 15.25 WIB.

Speedboat yang merupakan kapal wisata ini mengangkut para wisatawan dari Pulau Payung (Asha Resort) menuju Dermaga Pantai Marina, Jakarta Utara.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Pemerintah Kalurahan Didorong Lakukan Reformasi

Pemerintah Kalurahan Didorong Lakukan Reformasi

Senin, 28 April 2025
Penampakan Kantor Notaris di Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon, Tutup-Temuan Surat Permintaan Pengembalian ...

Penampakan Kantor Notaris di Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon, Tutup-Temuan Surat Permintaan Pengembalian ...

Senin, 28 April 2025
Warga Sedayu Korban Tenggelam di Sungai Progo Bantul Ditemukan Tak Bernyawa

Warga Sedayu Korban Tenggelam di Sungai Progo Bantul Ditemukan Tak Bernyawa

Senin, 28 April 2025
Satresnarkoba Polresta Yogyakarta Tangkap 10 Tersangka Kasus Narkoba Selama Sebulan

Satresnarkoba Polresta Yogyakarta Tangkap 10 Tersangka Kasus Narkoba Selama Sebulan

Senin, 28 April 2025
Timbulkan Bau Tak Sedap, Warga Tolak Perluasan ITF Pasar Niten Bantul

Timbulkan Bau Tak Sedap, Warga Tolak Perluasan ITF Pasar Niten Bantul

Senin, 28 April 2025
Puluhan Pelajar Gunungkidul Daftarkan Diri Jadi Calon Siswa Sekolah Rakyat

Puluhan Pelajar Gunungkidul Daftarkan Diri Jadi Calon Siswa Sekolah Rakyat

Senin, 28 April 2025
Beda Pengakuan, Begini Kata Orang yang Sempat Akan Bantu Mbah Tupon Pisah Sertifikat ...

Beda Pengakuan, Begini Kata Orang yang Sempat Akan Bantu Mbah Tupon Pisah Sertifikat ...

Senin, 28 April 2025
Ditinggal ke Luar Kota, Emas dan Uang Tunai Warga Gunungkidul Raib

Ditinggal ke Luar Kota, Emas dan Uang Tunai Warga Gunungkidul Raib

Senin, 28 April 2025
Namanya Dicatut Kasus Tanah Milik Mbah Tupon, Begini Kata Eks DPRD Bantul

Namanya Dicatut Kasus Tanah Milik Mbah Tupon, Begini Kata Eks DPRD Bantul

Senin, 28 April 2025
Cuaca Panas Terik di DIY, Ini Penjelasan BMKG

Cuaca Panas Terik di DIY, Ini Penjelasan BMKG

Senin, 28 April 2025