Berita , Jatim
6 Pekerja Jadi Korban Kebakaran Gudang Tiner di Kalianak Surabaya, Sempat Ada Ledakan
HARIANE – Terjadi insiden kebakaran gudang tiner di Kalianak Surabaya pada Senin, 18 Desember 2023 malam.
Sejumlah netizen menuturkan kalau bangunan yang terletak di jalan Kalianak Barat 55 Blk tersebut sempat meledak beberapa kali.
“Suaranya meledak... kedengeran sampe dupak,” komentar akun Instagram @linda.khey.
“Bisa jadi gudang tiner itu, soalnya makin besar dan sempat ada ledakan,” komentar akun Instagram @seringsalahkaprah.
Akibatnya, sebanyak enam orang pekerja mengalami luka bakar dan harus dilarikan ke Rumah Sakit terdekat untuk mendapatkan pertolongan medis.
Penyebab Kebakaran Gudang Tiner di Kalianak Surabaya
Berdasarkan informasi yang dihimpun dari akun Instagram @call112surabaya, kebakaran gudang tiner di Kalianak Surabaya terjadi mulai pukul 20.11 WIB.
Tiga jam setelahnya atau sekitar pukul 23.00 WIB, api semakin membesar dan terjadi beberapa kali ledakan beberapa kali.
Ledakan tersebut diduga berasal dari bahan kimia yang tersimpan dalam gudang yang notabene memang mudah terbakar.
Total ada 29 mobil pemadam kebakaran yang dikerahkan untuk melakukan pemadaman gudang tiner di Kalianak yang terbakar.
Setelah tujuh jam melakukan upaya pemadaman, akhirnya pada Selasa 19 Desember 2023 pukul 03.17 WIB, kondisi kebakaran dinyatakan padam.