Berita , Jabar

Kebakaran Toko Mainan Berisi Petasan di Leuwiliang Bogor Hari ini Bak Pesta Kembang Api

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
kebakaran toko mainan di Leuwiliang Bogor
Kronologi kebakaran toko mainan di Leuwiliang Bogor. (instagram/bogorsiaga112)

HARIANE – Warga sekitar dibuat panik dengan insiden kebakaran toko mainan di Leuwiliang Bogor hari ini Minggu, 13 April 2025 malam.

Masalahnya di dalam toko mainan tersebut terdapat petasan yang jumlahnya diperkirakan mencapai ratusan.

Sehingga di tengah kebakaran hebat yang melahap toko mainan, ratusan petasan itu pun ikut meledak. Warga sekitar yang ikut menyaksikan kebakaran bak disuguhi pesta kembang api.

Penyebab dan Kronologi Kebakaran Toko Mainan di Leuwiliang Bogor

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kebakaran toko mainan di Leuwiliang Bogor hari ini juga menimpa sebuah minimarket.

“Terjadi kebakaran hebat pada sebuah toko mainan dan minimarket sekitar Ps Kambing, km sawan wetan, Leuwiliang Kab Bogor,” keterangan Bogor Siaga 112.

Begitu mendapatkan laporan dari warga, petugas damkar pun langsung menuju TKP untuk melakukan pemadaman.

Saat kebakaran terjadi, warga dan petugas sempat dikejutkan dengan suara letupan kembang api dari salah satu bangunan.

Selain itu, tim damkar juga sempat kesulitan memadamkan api karena tembakan kembang api mengarah secara acak.

Beruntung, kebakaran bisa segera ditangani sehingga pada pukul 19.55 WIB petugas sudah dalam tahap pendinginan.

Di kolom komentar postingan tersebut, seorang netizen menjelaskan awal mula kebakaran terjadi lantaran ada karyawan yang menyalakan obat nyamuk sebelum toko tutup.

“Itu toko mainan sdranya temen aku min, kronologi nya sebelum tutup karyawannya nyalain obat nyamuk terus kena petasan jadi merembet,” keterangan @madebynad15.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Geger Bocah Hanyut di Banguntapan Bantul, Begini Kronologinya

Geger Bocah Hanyut di Banguntapan Bantul, Begini Kronologinya

Senin, 05 Mei 2025
Hujan Lebat dan Angin Kencang di Sleman Sebabkan Sejumlah Pohon Tumbang, 1 Orang ...

Hujan Lebat dan Angin Kencang di Sleman Sebabkan Sejumlah Pohon Tumbang, 1 Orang ...

Senin, 05 Mei 2025
BPN Bantul Bakal Lakukan Blokir Internal Sertifikat Korban Mafia Tanah di Tamantirto Kasihan

BPN Bantul Bakal Lakukan Blokir Internal Sertifikat Korban Mafia Tanah di Tamantirto Kasihan

Senin, 05 Mei 2025
Digelar Sederhana, HUT Kabupaten Sleman ke-109 Tetap Dimeriahkan Kegiatan Sosial

Digelar Sederhana, HUT Kabupaten Sleman ke-109 Tetap Dimeriahkan Kegiatan Sosial

Senin, 05 Mei 2025
BPN Ungkap Dugaan Jaringan di Mafia Tanah Warga Kasihan Bantul

BPN Ungkap Dugaan Jaringan di Mafia Tanah Warga Kasihan Bantul

Senin, 05 Mei 2025
Atap SD Kledokan Roboh, Bupati Sleman Putuskan Bulan Ini Langsung Direnovasi

Atap SD Kledokan Roboh, Bupati Sleman Putuskan Bulan Ini Langsung Direnovasi

Senin, 05 Mei 2025
Dianggap Tidak Berkontribusi Bagi Masyarakat, Pemkab Gunungkidul Akan Panggil Pihak UNY

Dianggap Tidak Berkontribusi Bagi Masyarakat, Pemkab Gunungkidul Akan Panggil Pihak UNY

Senin, 05 Mei 2025
Marak Kasus Mafia Tanah di Bantul, Bupati Abdul Halim Muslih: Kalau Perlu Bentuk ...

Marak Kasus Mafia Tanah di Bantul, Bupati Abdul Halim Muslih: Kalau Perlu Bentuk ...

Senin, 05 Mei 2025
Persebaya : Pelaku Pencurian Warung Buah di Stadion Brawijaya Bukan Bonek

Persebaya : Pelaku Pencurian Warung Buah di Stadion Brawijaya Bukan Bonek

Senin, 05 Mei 2025
Wow! Pemkab Gunungkidul Digelontor Anggaran Miliaran Untuk Program Saluran Air Minum

Wow! Pemkab Gunungkidul Digelontor Anggaran Miliaran Untuk Program Saluran Air Minum

Senin, 05 Mei 2025