Berita , Jabodetabek

Kecelakaan Beruntun di Tol Layang MBZ Jakarta-Cikampek, 4 Kendaraan Terlibat Alami Kerusakan

profile picture Rizky Riawan Nursatria
Rizky Riawan Nursatria
Kecelakaan Beruntun di Tol Layang MBZ Jakarta-Cikampek
Kecelakaan Beruntun di Tol Layang MBZ Jakarta-Cikampek, 4 Kendaraan Terlibat Alami Kerusakan. (Foto: Instagram/Jakarta Terkini)

HARIANE - Sejumlah kendaraan roda empat terlibat dalam insiden kecelakaan beruntun di Tol Layang MBZ Jakarta-Cikampek hari ini, Kamis, 4 April 2024. Peristiwa tersebut ramai diperbincangan di media sosial.

Dalam unggahan akun Instagram Jakarta Terkini, nampak beberapa mobil mengalami kerusakan yang cukup parah di area Tol Layang MBZ. Suasana di sekitar ruas jalan terlihat mengalami kepadatan akibat adanya kecelakaan tersebut.

"Terjadi kecelakaan beruntun di Tol Layang MBZ arah Cikampek pagi tadi, Kamis (4/4/2024). Proses evakuasi kendaraan sudah selesai dilakukan, lalu lintas kembali normal," unggah akun Instagram Jakarta Terkini.

Berdasarkan informasi lanjutan, kondisi saat ini sudah berhasil diamankan oleh pihak kepolisian. Empat kendaraan yang terlibat insiden beruntun tersebut sudah dievakuasi ke pinggir jalan agar tak menimbulkan kemacetan lebih lanjut.

Kronologi Kecelakaan Beruntun di Tol Layang MBZ Jakarta-Cikampek

Salah satu korban, Redha menuturkan bahwa kecelakaan tersebut bermula dari salah satu kendaraan bermerk Inova mengalami mogok dan berhenti di bahu jalan. Kemudian, satu mobil bermerk Rush berkendara tidak fokus sehingga menabrak Inova yang sedang berhenti di bahu jalan.

Usai menabrak, mobil Rush tersebut membuang kemudi ke arah kanan dan tertabrak satu mobil bermerk Reborn. Setelah menabrak Reborn, kendaraan bermerk Rush tersebut akhirnya kembali banting stir dan menabrak mobil korban Redha hingga terdorong ke bahu jalan.

"Saya salah satu korban kecelakaannya, kronologinya ada mobil innova mogok berhenti di bahu jalan. Lalu ada ibu-ibu dengan mobil rush nggak fokus dan menabrak belakang mobil lalu buang kanan. Lalu ditabrak lagi oleh reborn abu-abu di lajur 1 yg kemudian banting kanan dan menabak mobil saya (t32) yang sedang di lajur 2 sampai kedorong ke bahu dalam. Alhamdulillah semua penumpang selamat tanpa luka, udah deg2an karena bawa bayi," ujar Redha. 

Sampai saat ini pihak kepolisian belum memberikan konfirmasi lebih lanjut terkait kronologi lengkap kejadian tersebut. Namun, proses evakuasi empat kendaraan sudah dilakukan dan situasi lalu lintas sudah normal kembali.****

1
EDITOR:
Ads Banner

BERITA TERKINI

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Kamis, 17 April 2025
Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Kamis, 17 April 2025
Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 17 April 2025
Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025
Tertunduk Lesu, Begini Pengakuan Pelaku Pelecehan di Stasiun Tanah Abang

Tertunduk Lesu, Begini Pengakuan Pelaku Pelecehan di Stasiun Tanah Abang

Kamis, 17 April 2025
Sebulan Buron, Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Berhasil Ditangkap

Sebulan Buron, Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Berhasil Ditangkap

Kamis, 17 April 2025
Pria Asal Palembang Ditemukan Meninggal Dunia di Perairan Pantai Gunungkidul

Pria Asal Palembang Ditemukan Meninggal Dunia di Perairan Pantai Gunungkidul

Kamis, 17 April 2025
Kebakaran Rumah di Jalan Kedung Rukem Surabaya Tewaskan Ayah dan Anak

Kebakaran Rumah di Jalan Kedung Rukem Surabaya Tewaskan Ayah dan Anak

Kamis, 17 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 17 April 2025 Makin Mahal, Cek Disini ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 17 April 2025 Makin Mahal, Cek Disini ...

Kamis, 17 April 2025