Berita , Jabodetabek

Kecelakaan di Senayan Jaksel Hari ini Minggu 8 Oktober 2023 Berujung Keributan, Ferrari Merah Ringsek Parah

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
kecelakaan di Senayan Jaksel hari ini Minggu 8 Oktober
Terjadi kecelakaan di Senayan Jaksel hari ini Minggu 8 Oktober 2023. (Pexels/Pixabay)

HARIANE – Terjadi keributan antar pengguna jalan usai kecelakaan di Senayan Jaksel hari ini Minggu 8 Oktober 2023.

Lakalantas di Senayan yang terjadi sekitar pukul 04.00 WIB tersebut berhasil menarik perhatian lantaran melibatkan mobil sport Ferrari merah.

Dalam video yang beredar, terlihat body depan Ferrari merah ringsek parah. Sementara itu, tak jauh dari TKP, terlihat jumlah warga yang sebagian besar terdiri dari pemotor tampak mengamuk.

Kronologi Kecelakaan di Senayan Jaksel Hari ini Minggu 8 Oktober 2023

Berdasarkan unggahan akun Instagram @merekamjakarta, sejumlah pengguna jalan terlihat berkerumun di sekitar Ferrari merah yang terlibat kecelakaan di Senayan Jaksel hari ini Minggu 8 Oktober 2023.

Beberapa meter di depan mobil sport, terdapat satu mobil taksi online yang bagian belakangnya ringsek diduga kena hantam Ferrari.

Sejumlah petugas polisi juga terlihat berdiri di sekitar lokasi untuk mengamankan sekaligus membantu proses evakuasi kendaraan yang terlibat kecelakaan.

Belum diketahui bagaimana kronologi kecelakaan Jalan jenderal Sudirman, atau lebih tepatnya dekat Bundaran Senayan, Kebayoran Baru, Jaksel ini.

Namun berdasarkan keterangan dari akun Instagram tersebut, keributan terjadi lantaran pemotor yang diduga terlibat dalam insiden tersebut tak terima dan mengamuk.

“Sebuah mobil sport dan taksi tampak ringsek parah. Keributan diduga terjadi karena sejumlah pemotor tak terima ditabrak oleh mobil sport,” keterangan di Instagram tersebut.

Sejumlah pengguna jalan yang kebetulan berada di lokasi pun berusaha untuk meredam emosi para pemotor agar tak terjadi tindakan anarkis.

Sementara itu, terlihat seorang perempuan yang diduga pengendara mobil sport sempat terlibat cekcok dengan sejumlah pemuda yang tersulut emosi.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Minggu, 20 April 2025
Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Minggu, 20 April 2025
Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Minggu, 20 April 2025
Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Minggu, 20 April 2025
Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Minggu, 20 April 2025
Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Minggu, 20 April 2025
Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Minggu, 20 April 2025
Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Minggu, 20 April 2025
4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

Minggu, 20 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Minggu, 20 April 2025