D.I Yogyakarta

Komisi IV DPR RI Kunjungi Kawasan Agroforestry di Kulon Progo

profile picture Susanto
Susanto
Kulon Progo, Komisi IV DPR RI, Kalibiru Kulon Progo
Komisi IV DPR RI saat berkunjung ke Kulon Progo (Foto: Kominfo Kulon Progo).

HARIANE - Komisi IV DPR RI meninjau kawasan Agroforestry di wilayah obyek wisata Kalibiru, Kokap pada Senin, 1 Juli 2024.

Kedatangan rombongan kunjungan kerja spesifik tersebut diterima langsung oleh Penjabat (Pj.) Bupati Kulon Progo, Srie Nurkyatsiwi, beserta jajaran. 

Dalam kunjungannya, Rombongan Komisi IV DPR RI, meninjau lokasi Agroforestry sekaligus berinteraksi dengan masyarakat pengelola kawasan hutan Kalibiru di joglo Wisata Alam Kalibiru.

Komisi IV DPR RI didampingi Dirjen LHk, serta Dirjen Holtikultura dari Kementrian Pertanian.

Pj. Bupati Kulon Progo, Srie Nurkyatsiwi mengatakan, kunjungan kerja DPR RI tersebut merupakan momentum untukn menjadikan kulon progo sebagai contoh dalam hal penanganan hutan kemasyarakatan yang terhubunhbdengan pariwisata. 

"ini merupakan kesempatan berbagi visi, arahan dan langkah-langkah dalam pengelolaan hutan kemasyarakatan atau perhutanan sosial yang dikembangkan menjadi wisata dengan pengelolaan hasil yang ramah lingkungan. Bagaimana menjadikan kulon progo sebagai contoh yang baik dalam hal penanganan hutan kemasyarakatan yang terintegrasi dengan pariwisata dan pertanian berkelanjutan" ujar Siwi.

Di Kulon Progo, terdapat kurang lebih seluas 1046 Hektar hutan Negara yang terbagi menjadibhutan konservasi, hutan lindung, hutan produksi, dan hutan kemasyarakatan. 

Siwi berharap kunjungan Komisi IV DPR RI tersebut bisa memperkuat kolaborasi dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Ketua tim kunjungan kerja Komisi IV DPR RI, Mindo Sianipar melihat pengelolaan Agroforestry di Kabupaten Kulon Progo khususnya di Kalibiru sudah cukup bagus.

"Untuk manajemen dan sebagainya, pengelolaan karena sudah lama, itu bagus, dibandingkan di beberapa tempat lain, ini cukup bagus". jelas Mindo.

Dalam kunjungan tersebut, Mindo juga merespon sejumlah keluhan masyarakat, seperti dampak pasca Covid-19 dalam pengelolaan pariwisata, hingga kebutuhan sumur bor untuk perairan tanaman hutan.

"Semua sudah dijanjikan oleh pihak Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan melalui Dirjen Perhutanan Sosial, akan memberikannya" tutur Mindo.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis Kulon Progo Dapatkan Evaluasi

Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis Kulon Progo Dapatkan Evaluasi

Sabtu, 18 Januari 2025 21:15 WIB
Dapat 11 Ribu Dosis Vaksin PMK, Pemda DIY Percepat Vaksinasi

Dapat 11 Ribu Dosis Vaksin PMK, Pemda DIY Percepat Vaksinasi

Sabtu, 18 Januari 2025 21:07 WIB
Kecelakaan di Magelang Hari ini, Kepala Pemotor Hampir Terlindas Mobil

Kecelakaan di Magelang Hari ini, Kepala Pemotor Hampir Terlindas Mobil

Sabtu, 18 Januari 2025 21:05 WIB
Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Sabtu, 18 Januari 2025 17:45 WIB
Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Sabtu, 18 Januari 2025 16:16 WIB
Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Sabtu, 18 Januari 2025 15:20 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 18 Januari 2025 10:36 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Sabtu, 18 Januari 2025 10:35 WIB
DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

Sabtu, 18 Januari 2025 08:22 WIB
Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Jumat, 17 Januari 2025 21:54 WIB