Berita , Jabodetabek

Korban Kedua Tenggelam di Kali Cirarab Tangerang Ditemukan Meninggal Dunia 17 Maret 2024

profile picture Indah Safitri
Indah Safitri
Korban kedua tenggelam di Kali Cirarab Tangerang ditemukan
Korban kedua tenggelam di Kali Cirarab Tangerang ditemukan meninggal dunia. (Foto: Instagram/basarnasjakarta)

HARIANE - Korban kedua tenggelam di Kali Cirarab Tangerang ditemukan tim SAR pada hari Minggu, 17 Maret 2024.

Petugas gabungan akhirnya berhasil menemukan korban yang sebelumnya tenggelam di Kali Cirarab, Kampung Rancabalok, Desa Cukanggalih, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten.

Korban kedua ditemukan sore ini, setelah korban pertama berhasil ditemukan pada siang tadi. Kedua korban ditemukan dalam kondisi tak bernyawa.

Tim SAR Temukan Korban Kedua Tenggelam di Kali Cirarab Tangerang 

Tim SAR gabungan akhirnya menemukan korban yang terakhir akibat tenggelam di Kali Cirarab Minggu petang ini, dikutip dari akun Basarnas Jakarta.

Korban yang diketahui bernama Achmad Supryadi (40 tahun) ditemukan dalam kondisi meninggal dunia pada pukul 16.40 WIB. orban ditemukan dalam radius kurang lebih 1 KM dari lokasi kejadian.

Jasad korban ditemukan dalam kondisi mengapung di atas permukaan air oleh tim SAR gabungan setelah dilakukan penyisiran menggunakan perahu karet di sepanjang aliran Kali Cirarab.

Jenazah korban selanjutnya dievakuasi menuju rumah duka untuk diserahkan kepada pihak keluarga.

Sebelumnya jasad korban pertama yang merupakan anak korban atas nama Kaira Juliani Salma (3 tahun) ditemukan sekitar pukul 11.20 WIB dengan radius kurang lebih 500 meter dari lokasi kejadian.

Diketahui sebelumnya kedua korban yang merupakan ayah dan anak ini tenggelam pada Sabtu lalu, 16 Maret 2024 sekitar pukul 14.00 WIB di Kali Cirarab Tangerang.

Puluhan personil SAR gabungan dilibatkan dalam upaya pencarian terhadap korban diantaranya terdiri dari Basarnas Jakarta, BPBD Kab. Tangerang, Polsek Curug, SAR MTA, WMI, PMI, Tagana Kota Tangerang, Helix Corps, MDMC, DMC DD, dan masyarakat.

Kedua korban telah berhasil ditemukan, maka operasi pencarian ditutup dan dihentikan.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB
Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kamis, 21 November 2024 14:14 WIB