D.I Yogyakarta

KPP Pratama Wates Ciptakan UMKM Berdaya Saing dan Unggul

profile picture Susanto
Susanto
Kulon Progo, KPP Pratama Wates, UMKM Kulon Progo
Kegiatan seminar kewirausahaan KPP Pratama Wates (Foto:Susanto)

HARIANE - Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Wates menggelar seminar kewirausahaan pada Selasa (29/10/2024). Kegiatan yang diadakan di Aula KPP Pratama Wates ini diikuti oleh puluhan pelaku UMKM di Kulon Progo. Dalam seminar tersebut, turut dihadirkan pameran produk UMKM dalam bentuk bazaar.

Narasumber yang diundang berasal dari Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kulon Progo dan pelaku UMKM DIY, yaitu Andromeda Sindoro.

"Seminar ini merupakan bagian dari program Business Development Services (BDS) KPP Pratama Wates. BDS adalah program rutin tahunan kami," terang Kepala KPP Pratama Wates, Yulianingsih.

Yulianingsih menuturkan bahwa seminar kewirausahaan ini menjadi salah satu dukungan bagi pengembangan UMKM di Kulon Progo agar semakin maju.

Yulianingsih menambahkan, tema yang diangkat dalam seminar kewirausahaan ini adalah "UMKM Maju Menuju Global." Total ada 40 pelaku UMKM yang bergerak di bidang makanan dan minuman yang hadir.

"Salah satu materi acaranya adalah tentang sertifikasi halal untuk menjamin konsumen saat membeli produk," jelas Yulianingsih.

Yulianingsih berharap seminar kewirausahaan yang diberikan pihaknya akan memajukan UMKM di Kulon Progo. Kemajuan tersebut nantinya akan berdampak pada penerimaan pajak usaha.

Pelaku UMKM yang menjadi pemateri, Andromeda Sindoro, menilai seminar kewirausahaan ini akan sangat membantu pelaku UMKM di Kulon Progo dalam mengembangkan potensi yang belum dioptimalkan.

"Salah satunya tentang pemasaran," tutur Andromeda Sindoro.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Maskapai Asli Jogja, FlyJaya Terbang Perdana Halim-Adisutjipto

Maskapai Asli Jogja, FlyJaya Terbang Perdana Halim-Adisutjipto

Kamis, 03 Juli 2025
Berhasil Jalankan Program CSR, KAI Bandara Kembali Raih Prestasi

Berhasil Jalankan Program CSR, KAI Bandara Kembali Raih Prestasi

Kamis, 03 Juli 2025
Pernah Viral, Warga Ramai-ramai Tangkap Buaya di Sungai Progo Bantul

Pernah Viral, Warga Ramai-ramai Tangkap Buaya di Sungai Progo Bantul

Kamis, 03 Juli 2025
Kecelakaan di Banguntapan Bantul, Anggota Polisi Tewas Ditabrak Bus

Kecelakaan di Banguntapan Bantul, Anggota Polisi Tewas Ditabrak Bus

Kamis, 03 Juli 2025
Geger! Ular Kobra 1,2 Meter Ditemukan di Dapur Warga Gunungkidul

Geger! Ular Kobra 1,2 Meter Ditemukan di Dapur Warga Gunungkidul

Kamis, 03 Juli 2025
Harga Emas Antam Hari ini Kamis 3 Juli 2025, Naik atau Turun?

Harga Emas Antam Hari ini Kamis 3 Juli 2025, Naik atau Turun?

Kamis, 03 Juli 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 3 Juli 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 3 Juli 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Kamis, 03 Juli 2025
Fase Pemulangan Jemaah Haji 4 Juli 2025 : Ini Jadwal dan Daftar Kloternya

Fase Pemulangan Jemaah Haji 4 Juli 2025 : Ini Jadwal dan Daftar Kloternya

Kamis, 03 Juli 2025
Bangunan Bekas Pabrik Roti di Bukit Duri Ambruk, 3 Motor Tertimpa Reruntuhan

Bangunan Bekas Pabrik Roti di Bukit Duri Ambruk, 3 Motor Tertimpa Reruntuhan

Rabu, 02 Juli 2025
Forklift Tertemper KA di Perlintasan Buntaran Tandes Surabaya, Videonya Viral

Forklift Tertemper KA di Perlintasan Buntaran Tandes Surabaya, Videonya Viral

Rabu, 02 Juli 2025