D.I Yogyakarta

KPU Kulon Progo Turunkan Dana Kampanye Pilkada Kulon Progo Tahun 2024

profile picture Susanto
Susanto
Kulon Progo, KPU Kulon Progo, Dana Kampanye
Ketua KPU Kulon Progo (Foto: Dok KPU Kulon Progo)

HARIANE - KPU Kulon Progo telah memutuskan untuk mengurangi batas maksimal dana kampanye bagi pasangan calon peserta Pilkada 2024. Penurunan ini terbilang signifikan, hingga lebih dari 50 persen.

Ketua KPU Kulon Progo, Budi Priyana, mengatakan bahwa keputusan tersebut diambil berdasarkan evaluasi dari KPU DIY tentang batas maksimal dana kampanye untuk Pilkada 2024. KPU DIY menyebutkan bahwa batas dana kampanye Pilkada Kulon Progo jomplang jika dibandingkan dengan kabupaten/kota lainnya.

Dari evaluasi tersebut, batas maksimal dana kampanye Pilkada 2024 di Kulon Progo diputuskan menjadi sekitar Rp 23 miliar, dari yang sebelumnya Rp 67 miliar.

"Keputusan ini sudah disepakati tim dari pasangan calon. Kami sudah melakukan pertemuan untuk membahas penurunan batas maksimal dana kampanye. Tim pasangan calon tidak keberatan dengan keputusan ini," ujar Budi di Kulon Progo, Minggu (6/10/2024).

Budi mengatakan bahwa dengan adanya keputusan tersebut, batas maksimal dana kampanye Pilkada 2024 Kulon Progo kini setara dengan wilayah lainnya di DIY, di mana mereka juga menerapkan batas di kisaran angka tersebut.

"Pembatasan ini lebih adil bagi tim kampanye masing-masing pasangan calon di Pilkada 2024. Mereka memiliki kesempatan yang sama; tidak ada anggaran kampanye yang lebih besar atau lebih kecil," kata Budi.

Anggota KPU Kulon Progo Divisi Teknis Penyelenggaraan, Hidayatut Toyyibah, mengatakan bahwa keputusan diambil setelah pertemuan dengan tim masing-masing pasangan calon pada awal bulan ini.

"Benar jika ada saran dari KPU DIY untuk menurunkan batas maksimal dana kampanye Pilkada 2024," ujar Hidayatut Toyyibah.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Pemkab Bantul Bakal Beri Bantuan Hukum untuk Mbah Tupon

Pemkab Bantul Bakal Beri Bantuan Hukum untuk Mbah Tupon

Senin, 28 April 2025
Jelang Keberangkatan, 66 Tenaga Kesehatan dan 323 Petugas Haji 2025 Bertolak ke Tanah ...

Jelang Keberangkatan, 66 Tenaga Kesehatan dan 323 Petugas Haji 2025 Bertolak ke Tanah ...

Senin, 28 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Senin 28 April 2025 Turun Tipis, Cek Rinciannya ...

Harga Emas Antam Hari ini Senin 28 April 2025 Turun Tipis, Cek Rinciannya ...

Senin, 28 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 28 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 28 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Senin, 28 April 2025
Tenggelam Akibat Terpeleset saat Memancing, 2 Bocah di Gunungkidul Ditemukan Meninggal Dunia

Tenggelam Akibat Terpeleset saat Memancing, 2 Bocah di Gunungkidul Ditemukan Meninggal Dunia

Senin, 28 April 2025
KAI Daop 6 Yogyakarta Beberkan Kasus Temperan Kereta Api Triwulan I 2025, Ini ...

KAI Daop 6 Yogyakarta Beberkan Kasus Temperan Kereta Api Triwulan I 2025, Ini ...

Minggu, 27 April 2025
Kisah Mbah Tupon, Lansia Buta Huruf Ditipu hingga Terancam Kehilangan Tanah dan Bangunan

Kisah Mbah Tupon, Lansia Buta Huruf Ditipu hingga Terancam Kehilangan Tanah dan Bangunan

Minggu, 27 April 2025
2 Anak Tenggelam di Sungai Ngreneng, 1 Korban Meninggal Dunia

2 Anak Tenggelam di Sungai Ngreneng, 1 Korban Meninggal Dunia

Minggu, 27 April 2025
Dapat Bantuan CSR, 1 Rumah Tak Layak Huni di Ngampilan Jogja Dibedah

Dapat Bantuan CSR, 1 Rumah Tak Layak Huni di Ngampilan Jogja Dibedah

Minggu, 27 April 2025
Kecelakaan di Jalan Mayjen Jonosewojo Surabaya, Pemotor Tewas Ditabrak Truk

Kecelakaan di Jalan Mayjen Jonosewojo Surabaya, Pemotor Tewas Ditabrak Truk

Minggu, 27 April 2025