Berita , Jateng

Kronologi 2 Bocah Tenggelam di Sungai Sragi Pekalongan, Diduga Akibat Bermain Saling Dorong

profile picture Indah Safitri
Indah Safitri
bocah tenggelam di Sungai Sragi Pekalongan
Satu bocah tenggelam di Sungai Sragi Pekalongan belum berhasil ditemukan. (Foto: Instagram/basarnasjateng)

HARIANE - Dua orang bocah dilaporkan tenggelam di Sungai Sragi Pekalongan pada Kamis kemarin, 22 Februari 2024 sementara satu masih belum ditemukan. 

Ditinggal orang tua, dua orang bocah tersebut sebelumnya tengah bermain dengan satu orang teman lainnya di Sungai Sragi yang berlokasi di Desa Legok Clile, Kecamatan Bojong, Kabupaten Pekalongan.

Dua dari tiga bocah yang masih bersaudara itu tenggelam dan hanyut sekitar pukul 13.00 WIB saat kondisi air sungai sedang naik akibat hujan deras.

Satu Bocah Tenggelam di Sungai Sragi Pekalongan Ditemukan Meninggal Dunia

Kejadian tidak diinginkan menimpa tiga bocah yang sedang bermain di pinggir sungai Sragi di Pekalongan saat tak ada orang dewasa yang mengawasinya.

Berdasarkan informasi dari Basarnas Jateng, Kepala Kantor Basarnas Semarang yaitu Budiyono mengatakan bahwa identitas bocah yang tenggelam tersebut adalah Jihan Nur Fitriani (5 tahun), dan Queen Malika Karin (5 tahun).

Sedangkan yang mengabarkan keduanya tenggelam adalah Ahmad Nur Budiono (4 tahun) yang melihat langsung kedua saudaranya jatuh ke sungai.

Kronologi kejadian bermula saat ketiganya sekitar pukul 12.30 WIB bermain di pinggir Sungai Sragi yang dekat dengan rumah mereka.

Saat itu tanah tempat mereka bermain becek dan licin karena baru saja diguyur hujan, ditambah dengan arus sungai yang cukup kencang karena daerah selatan hujan deras.

Mereka diduga bermain dorong-dorongan di pinggir sungai hingga salah satu bocah terpeleset dan menarik bocah satunya sehingga keduanya jatuh dan hanyut.

Ahmad yang melihat kedua saudarinya jatuh langsung pulang dan berteriak dan mengadu soal Jihan dan Queen jatuh ke sungai.

Pihak keluarga dan warga sekitar pun langsung berusaha melakukan pencarian dan juga menghubungi tim SAR. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Ramalan Zodiak Kamis 9 Mei 2024 Lengkap: Kebahagiaan Besar untuk Virgo, Aries Perlu ...

Ramalan Zodiak Kamis 9 Mei 2024 Lengkap: Kebahagiaan Besar untuk Virgo, Aries Perlu ...

Rabu, 08 Mei 2024 08:12 WIB
Polisi Tetapkan 4 Tersangka Pembubaran Ibadah di Tangsel, Salah Satunya Ketua RT

Polisi Tetapkan 4 Tersangka Pembubaran Ibadah di Tangsel, Salah Satunya Ketua RT

Selasa, 07 Mei 2024 22:01 WIB
Imbas Penutupan TPA Piyungan, Pelaku Usaha Pengangkut Sampah Mengeluh Tak Bisa Beroperasi

Imbas Penutupan TPA Piyungan, Pelaku Usaha Pengangkut Sampah Mengeluh Tak Bisa Beroperasi

Selasa, 07 Mei 2024 21:47 WIB
Seleksi PPK Pilkada 2024, 207 Peserta Jalani Tes Tertulis Dengan Metode CAT

Seleksi PPK Pilkada 2024, 207 Peserta Jalani Tes Tertulis Dengan Metode CAT

Selasa, 07 Mei 2024 20:17 WIB
Lestarikan Tembang Macapat, Dinas Kebudayaan Kota Yogyakarta Gelar Macapat Senja Ketiga Kalinya

Lestarikan Tembang Macapat, Dinas Kebudayaan Kota Yogyakarta Gelar Macapat Senja Ketiga Kalinya

Selasa, 07 Mei 2024 20:12 WIB
Nasdem dan Demokrat Buka Pendaftaran Balon Bupati dan Wakil Bupati, Beberapa Tokoh Mulai ...

Nasdem dan Demokrat Buka Pendaftaran Balon Bupati dan Wakil Bupati, Beberapa Tokoh Mulai ...

Selasa, 07 Mei 2024 20:03 WIB
Pilkada Serentak 2024, DPD Golkar Mulai Lakukan Survei Elektabilitas Pekan Ini

Pilkada Serentak 2024, DPD Golkar Mulai Lakukan Survei Elektabilitas Pekan Ini

Selasa, 07 Mei 2024 19:47 WIB
Rawan Tumpahan Solar, Polisi-Relawan Slumprit Open Donasi Karung Wadah Serbuk Kayu untuk Disiagakan

Rawan Tumpahan Solar, Polisi-Relawan Slumprit Open Donasi Karung Wadah Serbuk Kayu untuk Disiagakan

Selasa, 07 Mei 2024 19:43 WIB
Sambut HUT Kabupaten Sleman ke-108, Pegawai Lingkungan Pemkab Ikuti Lomba Olahraga Tradisional

Sambut HUT Kabupaten Sleman ke-108, Pegawai Lingkungan Pemkab Ikuti Lomba Olahraga Tradisional

Selasa, 07 Mei 2024 16:14 WIB
Jaga Kualitas Udara, Pemkab Sleman Lakukan Uji Emisi Kendaraan Gratis

Jaga Kualitas Udara, Pemkab Sleman Lakukan Uji Emisi Kendaraan Gratis

Selasa, 07 Mei 2024 16:04 WIB