Berita , Jabodetabek

Lagi! Perundungan Pelajar di Bekasi Melibatkan Sejumlah Siswi dari Madrasah dan SMP Negeri di Cibarusah

profile picture Aqila Tazkia
Aqila Tazkia
Perundungan pelajar di Bekasi
Aksi perundungan pelajar di Bekasi melibatkan sejumlah siswi SMP. (Ilustrasi: Freepik)

HARIANE - Kembali terjadi! Beredar video kasus perundungan pelajar di Bekasi yang dilaporkan terjadi pada Rabu, 27 September 2023 lalu.

Belum usai kabar aksi bullying yang melibatkan siswa SMP di Cilacap beberapa waktu lalu. Kali ini aksi bullying terjadi lagi dan melibatkan sejumlah siswi alias pelajar perempuan.

Video amatir yang memperlihatkan sejumlah siswi terlibat aksi bullying diunggah melalui akun Instagram @jurnalperistiwa_official. Aksi perundungan tersebut dilaporkan terjadi di sebuah lahan kosong.

Dalam rekaman tersebut tampak 2 siswi tengah dikerumuni oleh sejumlah siswi lainnya yang merupakan pelaku perundungan.

Perundungan Pelajar di Bekasi, Berawal dari Saling Ejek

2 siswi yang menajdi korban perundungan terlihat dipukuli oleh para pelaku. (Foto: Instagram/@jurnalperistiwa_official)

Video perundungan pelajar di Bekasi yang beredar memperlihatkan 2 siswi salah satu madrasah yang menjadi korban perundungan.

Mereka terlihat mendapati sejumlah pukulan dari para pelaku yang mana diduga merupakan murid SMP Negeri Cibarusah.

Bahkan, pelaku masih beberapa kali menjambak rambut hingga menendang padahal korban sudah terjatuh.

Tanpa ampun, mereka terus melakukan kekerasan kepada korban meski terdengar beberapa pelajar laki-laki menyuruh mereka berhenti.

Beruntung sejumlah siswa tersebut akhirnya berhasil melerai korban dan para pelaku perundungan.

Menurut keterangan pada unggahan video tersebut, aksi bullying yang melibatkan sejumlah siswi SMP ini diduga berawal dari saling ejek.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Pemkab Kulon Progo Dorong Modernisasi Pertanian Demi Tingkatkan Produktivitas

Pemkab Kulon Progo Dorong Modernisasi Pertanian Demi Tingkatkan Produktivitas

Kamis, 24 April 2025
Mudahkan Akses, Dinas Kominfo Kulon Progo Perluas Jaringan Internet

Mudahkan Akses, Dinas Kominfo Kulon Progo Perluas Jaringan Internet

Kamis, 24 April 2025
Rakus, Seorang Petugas BUMDES Gelapkan Uang Lebih dari Rp 1 Miliar

Rakus, Seorang Petugas BUMDES Gelapkan Uang Lebih dari Rp 1 Miliar

Rabu, 23 April 2025
Sembilan Pasangan Nikah Bareng di Pantai Sundak, Ini Keunikan Mahar yang Digunakan

Sembilan Pasangan Nikah Bareng di Pantai Sundak, Ini Keunikan Mahar yang Digunakan

Rabu, 23 April 2025
Polisi Rilis Ciri-ciri Mayat Pria Terbungkus Karung Dalam Got di Tangerang

Polisi Rilis Ciri-ciri Mayat Pria Terbungkus Karung Dalam Got di Tangerang

Rabu, 23 April 2025
Kecelakaan di Jogja, Mobil Sruduk Sejumlah Kendaraan di Rel Kereta Timoho

Kecelakaan di Jogja, Mobil Sruduk Sejumlah Kendaraan di Rel Kereta Timoho

Rabu, 23 April 2025
Peringatan HUT TAGANA Ke-21 se-DIY, Kabupaten Sleman Jadi Tuan Rumah

Peringatan HUT TAGANA Ke-21 se-DIY, Kabupaten Sleman Jadi Tuan Rumah

Rabu, 23 April 2025
Tindak Lanjuti Kasus Penyalahgunaan LPG Bersubsidi di Kulon Progo, Pertamina Putus Kontrak 5 ...

Tindak Lanjuti Kasus Penyalahgunaan LPG Bersubsidi di Kulon Progo, Pertamina Putus Kontrak 5 ...

Rabu, 23 April 2025
78 CPNS Gunungkidul Terima SK Pengangkatan

78 CPNS Gunungkidul Terima SK Pengangkatan

Rabu, 23 April 2025
Polda DIY Bongkar Penyalahgunaan LPG Bersubsidi, Begini Modus Operandinya

Polda DIY Bongkar Penyalahgunaan LPG Bersubsidi, Begini Modus Operandinya

Rabu, 23 April 2025