Berita , Olahraga

Resmi! Lanjutan Kompetisi BRI Liga 1 Dimulai 5 Desember: 5 Stadion Ini Siap Digunakan

profile picture Salsa Berlianthi Ariyanto
Salsa Berlianthi Ariyanto
Resmi! Lanjutan Kompetisi BRI Liga 1 Dimulai 5 Desember: 5 Stadion Ini Siap Digunakan
Resmi! Lanjutan Kompetisi BRI Liga 1 Dimulai 5 Desember: 5 Stadion Ini Siap Digunakan
HARIANE - Lanjutan Kompetisi BRI Liga 1 dimulai 5 Desember 2022 mendatang. Hal ini secara resmi disampaikan oleh Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan.
Sebelumnya kompetisi BRI Liga 1 diberhentikan usai tragedi pertandingan Arema FC vs Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan Malang pada Sabtu, 1 Oktober 2022.
Pada pertandingan tersebut Arema FC sebagai tuan rumah mengalami kekalahan dari  tim lawan yaitu Persebaya Surabaya dengan skor akhir 2:3.
BACA JUGA :
Polisi usut tuntas insiden Stadion Kanjuruhan, Mohammad Iriawan: PSSI menyesalkan tindakan suporter Aremania 
Setelah pertandingan berakhir, diketahui terjadi aksi turun ke lapangan yang dilakukan suporter Aremania.
Imbas tragedi Kanjuruhan menyebabkan 131 korban jiwa, dan ratusan orang mengalami luka-luka.
Untuk itu, Pihak Kepolisian bertindak tegas dengan menunda jalannya pertandingan kompetisi BRI Liga 1 sejak Senin, 3 Oktober 2022.
Lanjutan Kompetisi BRI Liga 1 Dimulai 5 Desember
Resmi! Lanjutan Kompetisi BRI Liga 1 Dimulai 5 Desember: 5 Stadion Ini Siap Digunakan. (Sumber foto: Instagram/@pt_lib)
"PT LIB telah berkirim surat secara resmi kepada semua peserta kompetisi BRI Liga 1 2022/2023 dan Liga 2 2022/2023 bahwa kompetisi ditunda," dikutip dari Instagram @pt_lib pada Senin, 3 Oktober 2022.
Usai tragedi Kanjuruhan tersebut, dilakukan berbagai pengecekan kelayakan stadion untuk menunjang keselamatan baik pemain atau penonton.
Diketahui baru-baru ini, pihak Kepolisian, PSSI, dan PT LIB telah melakukan rapat koordinasi untuk membahas aspek pengamanan dalam kompetisi sepak bola tanah air.
Dalam rapat koordinasi tersebut dipimpin Asisten Operasi Kapolri Irjen Agung Setya Imam Effendi, Dirut PT LIB Ferry Paulus, Direktur Operasional PT LIB Sudjarno, Sekjen PSSI Yunus Nusi, dan lainnya.
Lanjutan Kompetisi BRI Liga 1 Dimulai 5 Desember
Resmi! Lanjutan Kompetisi BRI Liga 1 Dimulai 5 Desember: 5 Stadion Ini Siap Digunakan. (Sumber foto: PSSI.org)
"Pihak PSSI dan LIB serta penyelenggara akan mengkoordinasikan aspek pengamanan agar kompetisi sepak bola Indonesia dapat dinikmati dengan standar pengamanan dan keselamatan yang baik." ungkap Asisten Operasi Kapolri Irjen Agung Setya Imam Effendi, dikutip dari laman PSSI.org pada Selasa, 29 November 2022.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB